Kamis, 28 April 2016

Resensi: Finding You Among The Stars Karya Eka Annisa | + #KuisBuku

Judul buku: Finding You Among the Stars
Penulis: Eka Annisa
Penyunting: M. Aditiyo Haryadi
Desain sampul: Orkha Creative
Penerbit: PT Gramedia Pustaka Utama
ISBN: 978-602-03-2754-9
Cetakan pertama, April 2016
212 halaman
Buntelan dari @Kaannisa
Bagi Nadhira, Reo adalah bintang yang selalu menerangi hidupnya. Saat cowok itu meninggal, hidup Nadhira menjadi gelap. Dia menjadi lebih tertutup dan enggan bersosialisasi.

Sampai akhirnya Nadhira bertemu Haykel si mahasiswa menyebalkan di salah satu perpustakaan Jakarta. Herannya, cowok itu mengingatkan Nadhira pada Reo karena sama-sama menyukai alam semesta. Kemiripan itulah yang membuat hati Nadhira pelan-pelan terbuka.

Kedekatan Nadhira dan Haykel membuat Edgar—sahabat Reo—kesal. Bagaimanapun, Edgar lebih dulu menyukai Nadhira. Bahkan cowok itu rela melakukan apa pun demi Nadhira. Kegigihan Edgar pun membuat perasaan Nadhira goyah.

Selain itu, Nadhira juga dihadapkan pada kenyataan menyakitkan tentang asal-usul Haykel, kehidupan Edgar, bahkan misteri kematian Reo.
Nadhira masih belum bisa melupakan Reo, pacarnya yang sudah meninggal. Reo mengajarkan banyak hal, memberikan kebahagiaan. Mereka satu sekolah sejak SMP, selalu mejadi saingan yang terbaik di sekolah, kemudian menjadi dekat ketika mereka satu kelas di bangku SMA sampai akhirnya berpacaran. Reo memiliki impian yang mulia, dia ingin agar SMA Emerald dan SMA Tunas Jayakarta damai, tidak ada tawuran antar pelajar lagi, sayangnya sebelum itu tercapai dia menjadi korban akan kebencian musuh bebuyutan sekolahnya. Nadhira menjadi sosok yang berbeda, jarang bersosialisasi dan tidak menemukan semangat lagi. Hanya empat sahabat yang selalu mendampingi dan sangat mengerti apa yang dia rasakan.

Kecintaan Reo akan sosiologi menular pada Nadhira, dia sangat ingin diterima di jurusan Ilmu Sosiologi. Demi mendapatkan buku sosiologi yang langka dan sangat dia inginkan, Nadhira harus berhadapan dengan sosok yang judes dan tidak bersahabat, Haykel. Namun, setelah beberapa kali mengalami pertemuan yang tidak sengaja, mereka menjadi dekat, Nadhira menemukan kembali keceriaannya, dia bisa dekat dengan orang lain lagi. Haykel menginggatkan Nadhira pada sosok Reo, mereka sama-sama menyukai alam semesta, fisika, astronomi. Bahkan, Haykel bersedia menerima perasaan Nadhira yang belum bisa move on dari Reo, dia akan selalu menunggu.

Kedekatan Nadhira dengan Haykel didukung oleh para sahabat bahkan Mama Reo, Nadhira harus bisa melihat ke depan, tapi ada satu orang yang tidak menyukai hubungan baru tersebut, Edgar, sahabat Reo yang diam-diam menyukai Nadhira sejak lama, bahkan ketika Reo masih ada. Dicintai oleh dua orang yang sama-sama Nadhira kasihi tentu semakin membuat rumit perasaanya, belum lagi kenyataan menyakitkan yang Nadhira dapatkan tentang siapa sebenarnya Haykel, masa lalu Edgar sampai misteri kematian Reo.
Nggak semua masa lalu yang kelam mencerminkan masa depan yang suram. Semua orang punya kesempatan untuk berubah.
"Kita semua sama, Nad, punya kenangan buruk. Kematian Reo bakal susah kita lupain. Tapi, kita berhak bahagia. Bahagia itu dateng juga nggak tiba-tiba. Butuh usaha."
"Cuma rasa sayang yang bisa menipiskan perbedaan ruang dan waktu, Gar. Perasaan itu kayak dimensi, sulit terjamah tapi bisa dirasain. Susah diungkapkan secara verbal, tapi bisa dengan tindakan."
"Yang namanya emosi itu punya tombol on dan off. Kamu bisa marah, lalu mereda, atau bisa sedih kemudian bahagia. Nah, cinta juga bisa gitu, bisa naik dan turun, padam dan menggebu. Yang nggak stabil ini nggak kuat menahan goncangan. Makanya dibutuhkan komitmen untuk menjaga keutuhan hubungan."
Membaca Finding You Among the Stars ini seperti ketika menghadiri sebuah jamuan, ada banyak sekali makanan lezat yang disuguhkan, karena ingin menikmati semuanya, makanya diicipi satu persatu sampai menemukan yang paling favorit. Itu yang saya rasakan, banyak sekali hal menarik yang diangkat penulis di buku ini, tentang sosiologi, tawuran, fisika, astronomi, dance, otomotif. Walau awalnya sedikit bingung akan apa yang sebenarnya penulis ingin sampaikan saking banyaknya informasi tadi, saya tetap bisa menikmatinya sampai mendapatkan apa yang saya suka dari buku ini.

Dari segi cara bercerita saya cukup menyukai tulisan Eka Annisa, pemilihan diksinya cukup bagus, menggunakan bahasa sehari-hari yang gampang dicerna melihat sasaran buku ini adalah para remaja. Alurnya flashback untuk menciptakan twist di bagian akhir, pace ceritanya cukup cepat, tidak terlalu detail di semua aspek, tapi kadang dalam menggambarkan keadaan dan karakter para tokohnya penulis menuliskannya dengan jelas. Banyak tokoh pendamping di buku ini, semua memiliki peran yang jelas dan memiliki porsi yang pas, walau ada satu yang muncul tiba-tiba. Sedangkan untuk tokoh utamanya, pada mulanya terasa serba sempurna, bahkan Reo yang sudah meninggal pun rasanya tanpa cela. Dia pintar, baik, dan memiliki misi yang mulia. Pun dengan Nadhira dan Haykel, tapi separtuh ke belakang 'kejelekan' mereka mulai terlihat.

Sejujurnya, saya cukup sebal dengan Nadhira, menurut saya dia terlalu egois. Memang sih sifatnya sangat manusiawi sekali, realistis, ketika ada dua orang yang kamu sayang memiliki perasaan lebih, tentu bingung memilih. Kehadiran Haykel bisa membuat Nadhira sedikit demi sedikit lepas dari bayang-bayang Reo, sedangkan Edgar, dia adalah sahabat Reo yang lambat lain mejadi sahabatnya juga, dia selalu ada ketika Nadhira membutuhkan dan sangat mengerti dirinya. Mendapati dua orang yang menyatakan cinta dan rela menerima perasaan Nadhira yang belum kering selepas kepergian Reo, menambah konflik buku ini. Untuk twistnya saya bisa menebak dengan benar, hanya saja kisah dibaliknya luput dari tebakan saya, pun dengan masa lalu Haykel dan Edgar.

Sedikit kekurangan, saya sedikit mempertanyakan kehadiran Bunda Nadhira, saya malah familier dengan Mamah, ibu Reo karena Nadhira sering menghabiskan waktu di sana, bahkan sedikit bagian yang menceritakan keluarga Nadhira sendiri. Sebelumnya dia tidak pernah muncul, tapi mendadak dia mengetahui informasi penting seorang tokoh di buku ini, kehadirannya tanpa diberi aba-aba. Awalnya saya cukup bingung dengan kesukaan Reo, di awal dijelaskan gara-gara Reo, Nadhira menyukai sosiologi, tapi setelah itu ternyata Reo juga menyukai alam semesta, astronomi, bahkan banyak dibahas, sosiologi dilupakan, membuat saya sedikit bingung. Untung saja di bagian akhir sosiologi disinggung lagi, sehingga tidak terkesan angin lalu.

Banyaknya hal yang ingin disampaikan penulis pada awalnya memang terasa penuh, bingung dengan fokus utama, tapi lama-lama bisa mengikuti dan saya cukup menikmati karena banyak informasi baru yang bisa didapatkan, terlebih tentang astronomi dan dance, saya sangat menyukainya. Semua diterangkan dengan luwes, sehingga tidak terkesan tempelan semata. Saya juga menyukai isu tentang tawuran, hal yang mendasari dan akibat buruknya. Emosi para tokohnya juga mudah saya rasakan, terlebih pada bagian akhir yang melibatkan Guntur. Bagian favorit adalah ketika Haykel bercerita tentang alam semesta kepada Nadhira.

Buku ini memiliki banyak pesan dan cerita, tentang hidup damai antar pelajar, kisah cinta segitiga, tentang impian, arti persahabatan, tentang move on, tentang memaafkan dan memberi kesempatan kedua. Sangat recommended bagi kamu yang menyukai bintang :D

3.5 sayap untuk Regulus.


banner from KandangBaca

Saatnya #KuisBuku
Bagi dua pembaca setia Kubikel Romance yang berdomisili di Indonesia berkesempatan mendapatkan satu buku Finding You Among the Stars dari Eka Annisa.
Caranya:
1. Follow blog Kubikel Romance via Google+
2. Follow akun twitter @Kannisa dan @peri_hutan
3. Share link postingan ini di sosial media yang kamu punya, sertakan hastag #FYATS, boleh mention dua akun di atas.
4. Jawab pertanyaan berikut di kolom komentar di bawah dengan menyertakan akun twitter kalian, "Kalau ada bintang jatuh, kalian akan meminta apa?

Gampang, kan? Kuis Buku berlangsung sampai tanggal 4 Mei, pengumuman pemenang paling lambat dua hari setelah batas waktu yang ditentukan, pengumuman pemenang di postingan ini juga. Semoga beruntung :D

*UPDATE*

Hai haloooo, maaf ya pengumumannya agak terlambat, lagi maraton nonton drama Korea jadi yah, semua terbengkalai =)) Okey langsung aja, saya memilih random, pertanyaannya jangan dianggap serius, tetap kita hanya meminta kepada Tuhan, bintang jatuh atau apalah hanya perantara saja, verikut dua nama pemenangnya...

@rachmah_wahyu
dan
@putripramaa

Selamat, nanti akan saya hubungi untuk konfirmasi pengiriman hadiah oleh penulisnya langsung, buat yang lain jangan menyerah, masih banyak kuis buku di Kubikel Romance, jadi pantengin dan jangan lupa follow ya :D
 

47 komentar:

  1. Gita Karmani | @gitakarmani
    Kalau ada bintang jatuh, saya berharap semoga bisa baca novel ini. Selain penasaran karena reviewnya yg menarik dan covernya yg kayak novel fantasi, saya kangen baca teenlit lagi. Lumayan buat nyegerin otak dan nostalgia ke jaman abege lagi hahahaha :p #menolaktua

    BalasHapus
  2. Apa yang saya minta ketika bintang jatuh, adalah saya berharap agar bintang itu tidak menabrak bendalain di jalur yg akan di lewati nya, karna akan banyak permintaan2 dan harapan-harapan lain yg akan terhenti ketika bintang itu pun berhenti...
    Selamat yah eka annisa... :)

    BalasHapus
  3. Kurnia Dwi Pertiwi
    @KDP264

    kalau ada bintang jatuh, aku pengen ayah aku hadir di mimpiku. Membimbing dan mendidikku lewat mimpinya. Sama seperti beliau masih hidup. Karena sejujurnya, aku kangen bimbingan beliau. Kangen marah kala aku nakal. Cuman bisa berharap ada kenangan itu lagi di dalam mimpi.

    BalasHapus
  4. "Kalau ada bintang jatuh, kalian akan meminta apa?

    Aku akan berdoa kepada Alloh SWT supaya aku diberikan ilmu yang bermanfaat. bermanfaat untuk kehidupan di dunia dan di akhirat.

    @widy4_w

    BalasHapus
  5. Nama : Humaira
    Akun Twitter : @RaaChoco

    "Kalau ada bintang jatuh, kalian akan meminta apa?"


    Aku cuma mau minta keluargaku selalu utuh dan bersama. Menghadapi semua masalah bersama, hidup rukun, berbagi tawa juga kebahagiaan. Itu sudah cukup, aku pasti akan sangat bersyukur dan bahagia.

    BalasHapus
  6. Nama : Rachmah Wahyu
    twitter : @rachmah_wahyu
    link share : https://twitter.com/rachmah_wahyu/status/725712962627887106
    domisili : Surabaya
    Jawaban :

    Jujur saja saya sudah bukan anak-anak yang percaya bahwa bintang jatuh dapat mengabulkan impian. Impian adalah hal yang harus kita capai dengan kekuatan sendiri dan tentunya atas izin Sang Pencipta. Dari pada berdoa sama bintang jatuh, mending berdoa sama yang menciptakan bintang (hehe). Tapi untuk menjawab pertanyaan di atas, akan saya beritahukan impian terbesar saya. Impian yang sangat ingin saya raih saat ini adalah mengikuti jejak @kaannisa yaitu menjadi penulis. Cukup miris rasanya melihat para penulis muda yang usianya jauh di bawah saya. Sementara saya di sini masih belajar merangkak. Tapi saya yakin dengan usaha keras suatu saat impian saya akan terkabul. Kisah hidup Sidney Sheldon, memacu semangat saya. Beliau baru mulai menulis di usia 50 tahun. Bahkan pada awal karirnya saking takutnya novelnya tidak laku, pria ini selalu mampir ke toko buku dan membeli satu buah novelnya sendiri. Namun ketakutannya itu tidak berdasar, sebab akhirnya dia menjadi penulis best seller.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Semangat, Mbak!
      Katanya penulis dapat dikatakan penulis jika sudah menghasilkan buku. Tapi untuk saya tidak cukup. Harus menghasilkan karya terbaik. Mari berjuang sama-sama, Mbak. :)

      Hapus
    2. Wah iya, mari berjuang bersama. Makasih ya kak bukunya!

      Hapus
  7. @jacilpo

    Jika aku melihat bintang jatuh, maka aku akan meminta kesehatan dan panjang umur selalu untu mamaku. Karena mamaku sudah cukup berumur, sedangkan aku masih kuliah dan belum bisa membahagiakan mamaku selain melalui prestasiku di kampus. Masih banyak impian yang ingin kuwujudkan untuk mamaku ketika sukses nanti. Maka itu aku berdoa selalu agar mama selalu sehat dan panjang umur sehingga bisa melihat aku sukses dan aku pun bisa membahagiakan mama, bukan mama saja yang terus memberikan kebahagiaan untukku. Selain itu aku tidak sempat membahagiakan papaku karena papa sudah lebih dulu dipanggil-Nya, maka itu kali ini aku ingin membahagiakan mama dan juga papa disana dengan melihat aku sukses sesuai mimpinya disini.

    BalasHapus
  8. Eni Lestari | @dust_pain

    "Kalau ada bintang jatuh, kalian akan meminta apa?"

    aku akan minta supaya bisa bertemu dengan someone special yang gak bisa kutemui lagi :')))

    BalasHapus
  9. @hensus91

    “Kalau ada bintang jatuh, kalian akan minta apa?”

    Aku minta untuk terkabulnya semua harapan, mimpi serta cita-cita, dan untuk kebahagiaan, kesehatan serta kesejahteraan keluargaku. Aamiiin.

    BalasHapus
  10. @Dessy_Mination
    Sesungguhnya meminta itu hanya pada Allah SWT.
    Tapi jika bintang jatuh dapat menjadi perantara untuk mengabulkan permintaan, aku mau minta dipertemukan dengan idolaku selama 10 tahun kak Acha Septriasa dan Irwansyah. Karena mereka adalah salah satu inspiratorku baik dalam menulis maupun kehidupan sehari-hari. Meskipun mereka adalah seorang publik figur, mereka tidak meninggalkan kewajiban mereka sebagai muslim. Bahkan mereka dapat melantunkan ayat Al Quran dengan sangat indah. Kak Acha juga tidak meninggalkan pendidikan, bahkan ia mendapatkan beasiswa penuh di salah satu universitas di Malaysia.
    Aku akan meminta pertemuan ku dengan mereka bukanlah pertemuan biasa. Hanya bertemu, minta tanda tangan dan foto bareng. Tapi pertemuan yang bisa mendapatkan dan mengakrabkan aku dengan mereka, supaya aku bisa semakin ketularan sifat-sifat baik mereka dan juga bisa diajari baca Quran agar bisa semakin baik dan benar membacanya 😄😀. Dan juga pertemuan yang bisa membuat aku produktif, misalnya membuat film dengan mereka 😆. Tentu saja aku sebagai penulis skenarionya. Dan mereka sebagai pemain. Atau juga bisa melanjutkan kiprah mereka yang sudah mulai menjajal dunia balik layar sebagai sutradara dan produser 👌✌.

    BalasHapus
  11. Nama : Markhamah
    Twitter : @ivedvedi
    Jawaban :

    Sebuah nilai UN, yang bagus tentunya. Dan tak lupa pula, semoga bisa lolos ditahap penyeleksian SNMPTN di UNESA jurusan Sastra Indonesia. Lancar semuanya serta mendarat dengan mulus tanpa menyakiti ataupun melukai hati peserta lain. Amin...

    BalasHapus
  12. Nama : Laeli Sakinah
    Twitter : @InnaQue


    Ketika saya melihat bintang jatuh saya akan meminta agar si kecil buah hati saya HASNA NABILA kehidupannya dapat terus berpijar seperti bintang dan bisa menjadi penerang bagi semua orang. :* :)

    BalasHapus
  13. @fetreisciafrida

    Kalau ada bintang jatuh aku mau minta supaya bisa berdiri lagi di atas panggung untuk menari kembali. Dari TK sampai SMP saya selalu ikut ekstrakulikuler menari di sekolah. Tarian tradisional. Saya selalu ikut pentas di atas panggung. Dan saya menikmati saat2 itu. Tapi semenjak SMA hingga kuliah sekarang tidak pernah lagi menari, bahkan berdiri diatas panggung. Karena ekstrakulikuler tari tradisional tidak ada di sekolah/kampus saya, adanya MD. Dan itu bukan gaya saya banget menari modern. Kurang PD. Jadi pengen banget setidaknya sekali lagi diberi kesempatan untuk menari di atas panggung oleh bintang jatuh.

    BalasHapus
  14. Twitter : @beygss
    Link : https://twitter.com/Beygss/status/726028098093752324

    Bintang jatuh yaa.. entah mengapa kalau ada bintang jatuh banyaaaaak sekali keinginan saya. Keinginan kaya? itu pasti. Keinginan ketemu ayah? itu pasti. Tapi, it's impossible for me. Kaya itu gak dilihat secara materi. Sekalipun materi toh ga akan dibawa ketika mati. Keinginan ketemu ayah? Saya tidak berani meminta, karena saya yakin seyakin-yakinnya if he looked me now he would definitely dissapointed. Saya ingin membuatnya bangga bukan karena bintang jatuh melainkan karena usaha saya.

    Namun ketika saya diberikan kesempatan, maka..
    Kepada bintang jatuh. Bisakah engkau memberikan kedamaian? Kedamaian untuk para yang tertindas di bumi. Agar tidak ada lagi peperangan, tidak ada lagi eksploitasi wanita dan para anak, tak ada lagi pembantaian terhadap anjing dan tak akan ada lagi yang menendang kucing semena-mena.

    Atau..

    Setidaknya tumbuhkanlah cinta, cinta kepada para sesama dan kepada mahluk hidup lainnya.

    Ketika hidup di dunia aman dan nyaman, bukankah itu akan menumbuhkan sukacita dalam hidup diri sendiri?

    Absurd memang keinginan saya. tapi itulah yang pasti akan saya ucapkan kepada bintang jatuh :)

    BalasHapus
  15. Twitter: @S130596

    Kalau ada bintang jatuh mau minta apa?

    Bintang jatuh itu fenomena langka, jadi aku mau minta yang muluk-muluk kak, kayak..... tinggi badan ku naik dalam sekejap :))

    BalasHapus
  16. Nama: Diah P
    Twitter: @She_Spica

    Jika ada bintang jatuh ingin meminta apa?
    Aku ingin waktu kembali ke masa 18 tahun yg lalu. Aku ingin mengingtkan bapak untuk tidak bkerja malam itu hingga beliau tidak harus mengalami kecelkaan mobil dan meninggal, sehingga aku bisa mnjadi seperti orang2 yg lain, tumbuh brsama kedua orang tua yg lengkap, mndapat kash sayg yg berlimpah dari mereka, dan ibu tidak harus membanting tulang siang-malam seprti sekarag hingga aku terabaikan.

    BalasHapus
  17. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  18. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  19. @hanafathimah

    Kalau ada bintang jatuh, aku akan minta pada Tuhan untuk bintang-bintang jatuh lainnya. Agar lain kali bukan cuma aku, tapi kamu juga bisa menyaksikan fenomena indah itu :)

    BalasHapus
  20. @rinicipta

    Kalau ada bintang jatuh, aku akan minta agar bintang-bintang lainnya juga menyusul untuk jatuh agar manusia tersugesti untuk tetap bersemangat meraih impiannya. Bintang tidak pernah berhenti bersinar. Memang kadang cahayanya redup tapi ia tak pernah hilang. Sinar adalah simbol harapan. Selagi harapan itu masih ada, manusia harus berusaha sekuat tenaga, berdoa pada Yang Maha Kuasa dan bersyukur sebanyak-banyaknya :)

    BalasHapus
  21. @APradianita

    Ketika saya melihat bintang jatuh, maka saya akan berdoa kepada Allah SWT. semoga tidak ada bintang jatuh lagi!

    KARENA:

    Seperti yang diungkapkan dalam Surat Al-Mulk ayat 5, bahwa bintang-bintang adalah alat-alat pelempar setan. Saat itu, setan-setan berusaha mencuri berita-berita langit yang nantinya akan diteruskan kepada tukang ramal, dukun dan lain sebagainya. Tujuannya adalah untuk menjerumuskan manusia sehingga menyekutukan Allah Subhanahu wa Ta’ala.

    Namun, Allah dan para malaikat selalu menjaga langit dengan percikan api yang dilesatkan dari langit. Maka binasalah para pencuri tersebut.

    “Dan sesungguhnya kami dahulu dapat menduduki beberapa tempat di langit untuk mendengar-dengarkan (berita-beritanya). Tetapi sekarang barang siapa yang (mencoba) mendengar-dengarkan (seperti itu) tentu akan menjumpai panah api yang mengintai (untuk membakarnya). Dan sesungguhnya kami tidak mengetahui (dengan adanya penjagaan itu) apakah keburukan yang dikehendaki bagi orang yang di bumi ataukah Tuhan mereka menghendaki kebaikan bagi mereka.” (Q.S Al-Jin: 9-10)

    Oleh karena itu, berdoa saat ada bintang jatuh adalah sia-sia. Bukan hanya tidak mendatangkan kebaikan namun hal itu bisa jadi termasuk kedalam prilaku menyekutukan Allah. Jika bintang jatuh mengingatkan kita kepada perbuatan-perbuatan setan yang senantiasa menyeret kita kepada neraka, lalu kita berdoa untuk meminta perlindungan kepada Allah maka itu diperbolehkan.

    So why wish upon a star, when you can pray to the one who created it? (^_^)

    BalasHapus
  22. Kalau ada bintang jatuh, saya nggak akan minta apa-apa, karena nggak percaya kalau bintang jatuh bakal mengabulkan permintaan saya :D

    Tapi, saya kayaknya bakal nostalgia zaman Meteor Garden deh. Kenapa? Karena baal ingat cuplikan film itu sebelum iklan, yang ada scene San Chai di tengah-tengah anggota F4 trus dia nunjuk bintang jatuh itu ^_^ ya ampun zaman kapan itu ya, hahaha.


    @niesya_bilqis

    BalasHapus
  23. @amifamia


    jawaban:
    sebenarnya aku gak percaya sih sama mitos yang katanya kalau kita minta sesuatu saat ada bintang jatuh bakal di kabulin, karena berdoa tiap hari aja bisa dikabulin kalau Allah berkehendak, ngapain nunggu bintang jatuh? kelamaan :v *kidding

    BalasHapus
  24. "Kalau ada bintang jatuh, kalian akan meminta apa?"

    Minta kelancaran.
    Lancar rezeki, lancar ngerjain skripsi, lancar seminar hasil, lancar sidang, lancar yudisium, lancar wisuda, lancar cari kerja, lancar jodoh, lancar nikah, lancar punya anak, dan kelancaran lainnya O:)

    @realdianmrani93

    BalasHapus
  25. twitter: @angeliaaw249

    Kalau ada bintang jatuh aku bakal minta diberi kebahagiaan. Bahagia atas apa yang aku punya, bahagia atas diriku, kebahagiaan yang bisa nular kesesama. Aku pingin meskipun aku baru down atau kesulitan pun, aku tetep bisa bahagia. Dalam artian tetep bisa positive thinking dan bisa nyelesain masalah itu dengan kepala dingin dan lapang dada #eaaa. Dari kebahagiaan itu sendiri, aku juga bisa belajar untuk mensyukuri segalanya. Aku gak mau hidup sia-sia cuma karena berusaha kelihatan bahagia. Woody Allen bilang, "The talent for being happy is appreciating and liking what you have, instead of what you don't have."

    BalasHapus
  26. @Safaira01
    - "Kalau ada bintang jatuh, kalian akan meminta apa?

    ~ sebenernya aku gak percaya sama hal mitos seperti ini,walau ada bintang jatuh atau tidak ada aku tetap meminta, aku berdoa kepada sang pencipta, Allah. aku hanya ingin menjadi seorang penulis itu saja. aku ingin semua ideku terampung hingga menjadi sebuah novel dan aku merasa bahagia melihat namaku di cover novel dan novelku ada di toko-toko buku. dengan ini juga aku bisa membuat keluargaku bangga terutama kedua orang tuaku. tapi jika kita berharap (doa) tanpa disertai dengan usaha semua hanya menjadi sia-sia bukan? begitupun sebaliknya, saat ini aku sedang berusaha mengerjakan beberapa novel yang aku publish di dunia oren dan juga beberapa draft yang belum selesai. aku berharap semuanya cepat selesai dan dimudahkan sehingga aku bisa mempercepat keinginanku.:) setelah selesai aku ingin mencoba mengirimkannya ke salah satu penerbit. setidaknya aku sudah mau berusaha untuk mencoba dan mencapainya. doa+usaha= Insya Allah berhasil (menghasilkan sesuatu yang kita inginkan).

    terima kasih GA nya kak, semoga aku beruntung,*aku juga pecinta astronomi hehee :D, dan semoga juga keinginanku dan keinginan kakak terkabul ya. Aamiin, :)

    BalasHapus
  27. @annsynd

    1. Saya pengin minta supaya keluarga saya bisa seceria dulu.
    2. Saya pengin minta supaya hidup saya dan orang-orang yang saya sayang selalu bahagia dan tercukupi.
    3. Saya pengin sukses secepatnya.
    4. Saya pengin ada kartu perdana yang murah banget, biar saya ga beli kuota terus.

    BalasHapus
  28. Twitter: @Dinnaaa_27

    "kalau ada bintang jatuh, kalian akan minta apa?"

    yaaa walaupun ini mitos tapi gak papalah wkwkwk aku minta supaya aku bisa menangin Giveaway Finding You Among The Stars di blog kak sulis hihihi aminnn... terus semoga bisa kuliah dan lulus di Oxford University, mamah dan bapak panjang umur bahagia terus, bisa jadi wanita karier yang sukses, mmm terus apa lagi yaaa? oohhh iyaaa.. semoga aku berjodoh dengan abang niall horan yakkkk hihihi amiiinnn

    BalasHapus
  29. Twitter: @agnesb0702

    "Kalau ada bintang jatuh, kalian akan minta apa?"

    Perdamaian dunia. Klise memang, tapi gak sebatas perdamaian di mana gak ada perang antarnegara lagi. Tapi, dunia di mana manusia bisa saling mengerti satu sama lain, tidak ada lagi kelaparan ataupun kemiskinan sehingga banyak orang tidak bisa mendapatkan hak yang seharusnya mereka dapatkan. Ketika angka kelaparan ataupun kemiskinan semakin menurun, maka tingkat perlakuaan kekejaman(abuse) baik secara fisik, psikis maupun seksual bisa semakin berkurang dan makin banyak orang yang tidak trauma dengan masa lalunya, membuat dunia ini menjadi lebih indah.

    BalasHapus
  30. kalau ada bintang jatuh, saya akan minta "entah kemanapun saya pulang, semoga ada dalam keadaan damai, sedamai ketika saya akan di lahirkan. dan juga semoga suatu saat saya bisa menjadi sebuah pagi".

    @DandanAsep
    Wish me Luck!!

    BalasHapus
  31. Naning Pratiwi | @ning_nong27

    Kalau ada bintang jatuh,,, Mau minta tolong, supaya bisa dapat buku gratis di tiap even blogtour buku yang diikuti. AMinn....

    Hehhehe :D :D :D :D

    BalasHapus
  32. Kalau ada bintang jatuh, buat aku yg jomblo ini ya permintaannya cuma 1 yaitu secepatnya ketemu jodoh terbaik dan menikah biar lengkap separuh Dien ini, biar orangtua tenang dan senang, dan biar aku juga bisa meraih pahala dari pernikahan itu, amiiiiinnnnn :D

    @nunaalia

    BalasHapus
  33. kalau ada bintang jatuh, saya tidak akan meminta permohonan apapun, karena istilah bintang jatuh itu hanya batu angkasa yang masuk ke dalam atmosfer dan terbakar saja. Jadi secara logis nggak akan bisa mengabulkan permintaan apapun. lha kalau nggak bisa mengabulkan apapun, lalu untuk apa minta-minta permohonan ? kan sia-sia saja. jadilah manusia modern yang realistis.
    Bintang adalah keajaiban yang diberi oleh Allah SWT, bintang adalah sesuatu yang berkesan dan mempunyai arti, namun manusia juga layaknya bintang yang di ciptakan oleh Allah dengan sama-sama indahnya. namun, hanya Allah lah yang akan mendengar permintaan kita.

    Twitter : @MR_Laros

    BalasHapus
  34. @putripramaa
    Saya akan meminta pada Tuhan agar saya bisa DIPERCAYA oleh orang tua saya bahwa saya belajar lebih keras lagi dan mampu membanggakan mereka. Saya berharap orang tua saya mempercayai saya dengan impian saya; pilihan universitas serta jurusan yang saya pilih. Selain pilihan universitas dan jurusan, saya juga ingin agar orang tua saya percaya di kehidupan saya, pilihan saya bahwa saya suka membaca.
    Selain itu, saya ingin agar saya lebih MEMPERCAYAI kemampuan saya. Saya seringkali pesimis dengan kemampuan saya. Saya ingin yakin dengan pilihan yang saya tetapkan dengan passion saya.
    Jadi, saya berharap agar saya dipercaya oleh orang lain dan mempercayai diri sendiri.
    Sebenarnya, aku kurang percaya dengan mitos ini, tapi jika memang Tuhan mendengar doaku ini, kabulkanlah, Ya Tuhan. :)

    BalasHapus
  35. @Jkhoyul

    Permintaanku adalah walau ulang tahunku hampir tidak pernah dirayakan, aku berharap selalu ada yang memberiku kado di hari itu.

    BalasHapus
  36. @estiyuliastri

    Aku akan meminta agar ibuku bisa sembuh dari sakit stroke-nya. Aku ingin mengembalikan senyum ibu. Juga agar ibu bisa beraktifitas lagi dgn normal, menjalani hari-harinya dgn ceria seperti sebelum sakit.
    Itulah permintaan tulusku.

    Hmmm... mengucapkan permohonan pada saat bintang jatuh menurutku sah-sah saja, terkabul atau tidaknya biar Tuhan lah yg mengatur😉

    BalasHapus
  37. @ariansyahABO

    Jawaban pertama yang tebersit pas baca pertanyaannya sih mau minta kartu debit yang isinya unlimited xD tapi... pas liat jawaban peserta lain yang kece-kece, nggak jadi deh kartu debitnya. Saya cuma mau minta biar dia selalu bahagia dengan pilihannya, dan kalau memang kita nggak ditakdirkan bersama, sekalian minta biar aku juga bisa dipertemukan pengganti yang tak cuma bisa kukagumi, tapi juga kumiliki. Hahaha *efek abis baca Tidak Ada New York Hari Ini*

    BalasHapus
  38. @khoirvnisa

    Hal pertama yang muncul di otak saya ketika ditanyai permintaan apa yang akan saya minta ketika melihat bintang jatuh adalah saya ingin menguasai semua bahasa di dunia termasuk bahasa rimba dan bahasa kalbu *eh. Karena ya gimanasih, ketika saya bisa menguasai banyak bahasa kan otomatis kek semua orang butuh saya gitu kan ya itung-itung ngebantu orang dan sekalian bisa kerja melalui itu. heheheh. Karena saya ingat betul dalam bukunya Butet itu kan sulit banget pendekatan dengan orang di pedalaman padahal kita maunya bantu mereka dan saya rasa juga sesungguhnya mereka butuh kita. Jadi saya pingin membantu orang dengan media bahasa ;)

    BalasHapus
  39. @rie_bundaAzka
    Kalau ada bintang jatuh saya ingin minta 1 hal aja, pengen punya perpustakaan pribadi di rumah dengan koleksi aneka buku yang lengkap,saya mau semua buku ada, setiap kali saya mau baca tinggal mencari apa yang saya inginkan lalu duduk sambil melahap semua bacaan sepanjang hari, rasanya itu saja cukup buat saya.
    share link: https://twitter.com/rie_bundaAzka/status/727667791306723328

    BalasHapus
  40. Saat ini kalau ada bintang jatuh, saya ingin minta semoga segala urusan yang berhubungan dengan skripsi dilancarkan jalannya baik itu dari segi penulisan, ide, pembimbing dan yang paling utama keuangan... Semoga semuanya lancar sampai wisuda... :D

    Terima kasih kak Sulis ^^

    @n0v4ip
    https://twitter.com/n0v4ip/status/727751763894411265

    BalasHapus
  41. @MrsSiallagan

    kalau ada bintang jatuh saya akan selalu membuat permintaan .Saya biasanya berbisik dalam hati saya supaya saya selalu diberikan kesehatan , karna tanpa kesehatan saya tidak akan bisa melakukan apa-apa dalam keadaan sakit . Dengan keadaan sehat saya akan bisa berpikir dan bertindak untuk mengejar cita-cita saya , aktivitas saya tidak akan terganggu .Saya bisa mengajar dengan baik , menulis buku , berkumpul dengan keluarga , memasak . Semuanya dapat berjalan dengan baik saya bisa menularkan ilmu bahasa inggris saya kepada siswa , saya bisa menuangkan ide/imajinasi saya , dan yang paling penting saya dapat bercengkrama dengan para keluarga dalam keadaan sehat .Kesehatan itu mahal ,bahkan orang kaya tidak akan dapat membelinya dengan kekayaan mereka .Jika kamu hidup sehat hari ini ,syukurilah karna kamu menikmati dunia yang indah ini .Sehat itu pasti bahagia , dan bahagia adalah sehat .

    -Terimakasih-

    BalasHapus
  42. "Kalau ada bintang jatuh, kalian akan meminta apa?
    Kalau ada bintang jatuh, saya ingin kedamaian selalu ada bersama dengan seluruh rakyat Indonesia. Terlalu luas memang, tapi saya sudah bosan mendengar semakin banyak nya kasus saat ini, apalagi kasus pencabulan dan pemerkosaan anak di bawah umur. Karena itu, saya ingin Indonesia selalu damai, agar semua orang juga bisa merasa aman. Karena jika sudah seperti itu, maka kita semua bisa mengejar apa yang sudah dicita-citakan. Kedamaian membawa segala hal yang baik.

    @Thia1498

    BalasHapus
  43. Kalau ada bintang jatuh aku akan meminta agar aku selalu diberikan kebahagian, kesehatan, dan semua yang kucita-citakan tercapai.
    @Lenny1785

    BalasHapus
  44. @Rinitavyy

    Kalo ada bintang jatuh, aku mau mengabadikan moment itu, kalo.bisa bintang jatuhnya aku foto dulu pakai camera tanpa efek, biar natural plus alami. Biar gak dibilang orang2 itu bukan gambar asli alias editan.
    Setelah opening , pemotrekan gambar buat documentasi, saatnya aku menadahkan kedua tangan menghadap atas, lalu memohan kepada Allah Swt semoga Ibu dan bapakku selalu diberi umur panjang, supaya bisa menemaniku sampai aku menjadi orang sukses, menikah dan punya anak nanti. Sehingga aku bisa melihat rona wajah bahagia dari orang tuaku yang bangga dengan usahaku..ah betapa indaahnya hidupku melihat senyuman secerah matahari terbit dari bibir orang tua ku..love u my parent!

    BalasHapus

Silahkan berkomentar, jejakmu sangat berarti untukku :*

Rekomendasi Bulan Ini

Buku Remaja yang Boleh Dibaca Siapa Saja | Rekomendasi Teenlit & Young Adult

K urang lebih dua tahun yang lalu saya pernah membahas tentang genre Young Adult dan berjanji akan memberikan rekomendasi buku yang as...