Selasa, 12 November 2013

[Review + Giveaway] Always With Me



KISAH LELAKI YANG SANGAT PERCAYA PADA ‘TAKDIR’, DAN WANITA YANG MENGANGGAP SEMUA KEJADIAN HANYA ‘KEBETULAN SEMATA’.

Chae Song Hwa, Cinderella Bertubuh Besar
“Dasar lelaki cabul! Awas saja kalau kau tertangkap tanganku lagi.”

Lelaki itu sungguh arogan. Ia menganggap bahwa seluruh wanita di Korea Selatan harus menyukainya. Selain itu, ia juga punya kebiasaan berbicara banmal kepada para pasiennya seenaknya. Ia bahkan dengan beraninya memanggilku ‘ajumma’, mentang-mentang ia dokter pengobatan tradisional. Entah apa yang terjadi padanya, setelah selama ini bersikap tak sopan padaku, kini tiba-tiba saja lelaki itu tak hentinya memintaku menjadi kekasihnya.

Mencurigakan! Pasti ada sesuatu yang busuk di balik semua sikapnya itu.

Yoon Sang Yup, Romeo yang Kurang Ajar
“Pasti nanti kau akan menyesal. Sudahlah, tidak usah banyak alasan. Ayo, berpacaran denganku!”

Setiap pagi wanita itu selalu tertidur di dalam kereta dengan bau alkohol yang tercium kuat dari tubuhnya. Tidak hanya itu, bahkan air liurnya sampai menetes-netes. Benar-benar ‘suguhan’ sebelum bekerja yang tidak menyenangkan. Namun entah sejak kapan, wanita bernama Song Hwa ini mulai membuatku tersenyum.

Akan tetapi, ketika aku mengajaknya berpacaran, mengapa ia malah menjawabnya dengan permainan gunting-batu-kertas? Aneh. Apa yang sebenarnya ada di dalam kepala wanita itu?

Always With Me
Penulis: Hyun Go Wun
Penerjemah: Putu Pramania Adnyana
Penyunting: K.P Januwarsi
Proofreader: Dini Novita Sari
Ilustrator isi: @teguhra
Penerbit: Haru
ISBN: 978-602-7742-23-9
Cetakan pertama, Oktober 2013
428 halaman
Buntelan dari @penerbitharu

Another cinderella story, melihat sinopsis cerita saya kira buku ini fanfic dongeng tersebut, memang banyak kesamaan tetapi ternyata cerita jauh berbeda, lebih banyak unsur konyolnya :D. Si Cinderella tetap tidur di loteng rumahnya, mempunyai kakak tiri beda ayah beda ibu dan adik tiri beda ibu sama ayah. Pangerannya berasal dari keluarga kaya raya, tetapi memilih hidupnya sendiri. Saya jatuh cinta dengan kedua karakter utama di buku ini, mereka berdua bener-bener ancur, tapi justru itu yang membuat menarik :D. 
Tiga orang anak perempuan. Mereka lahir dari ibu dan ayah yang berbeda, tinggal bersama di bawah asuhan orang tua yang sama, namun bukanlah keluarga yang sepenuhnya bahagia. Meskipun mereka tinggal di rumah yang sama, dan setidaknya makan bersama selama satu atau dua kali dalam sebulan, tetapi rasa sayang sebagai sesama saudara tidak terlalu melimpah. Mereka tidak peduli satu sama lain. Mereka seperti keluarga yang tinggal di ladang bunga, yang tumbuh dengan ciri khas masing-masing, dan tanpa saling mengenal satu sama lain.
Entah takdir atau kebetulan semata, Chae Song Hwa dan Yoon Sang Yup setiap pulang kerja sering sekali bertemu dalam satu kereta, Song Hwa tidak menyadarinya karena dia selalu mabuk dan tak jarang tertidur di pundak Sang Yup dan meneteskan air liur di baju Armaninya =)). Ajaibnya, setiap mendekati stasiun tempat pemberhentian Song Hwa, dia tiba-tiba sadar dan langsung keluar, tak menyadari apa yang diperbuatnya dan membuat Sang Yup takjub. Sang Yup hanya bisa menantikan setiap pulang kerja bisa bertemu dengan perempuan tersebut dan menyisihkan kursi disebelah untuknya.

Datanglah kesempatan Sang Yup berbicara secara sadar dengan Song Hwa, ketika perempuan tersebut terluka menolong teman kerjanya dan dipaksa berobat ke rumah sakit. Song Hwa takut setengah mati dengan jarum, kalau tidak terpaksa -kakinya yang semakin membesar, dia akan membiarkannya. Sang Yup adalah dokter pengobatan tradisional, pemilik rumah sakit yang didatangi Song Hwa. Ternyata perempuan kuat itu benar-benar tidak mengenalinya. Dengan jarum akupuntur di tangannya, Sang Yup bisa sedikit balas dendam :p

Di pertemuan berikutnya, Sang Yup langsung mengajak Song Hwa berpacaran tanpa basa basi, katanya, siapa lagi yang membangunkannya saat ketiduran di kereta saat setengah mabuk?. Song Hwa menganggap dokter itu gila, cabul, penguntit, arogan, pede sedunia, narsis, sok cakep (emang iya :p).
"Kalau kau tidak berkata yang aneh-aneh, mungkin aku bisa sabar menghadapimu."
"Ternyata kau tertarik padaku."
"Aku muak menghadapimu."
Tapiiiii, pesona dan kepedean Sang Yup membuahkan hasil juga. Song Hwa benar-benar tidak mengerti alasan kenapa Sang Yup bersikeras memintanya menjadi pacar, dia tidak cantik, tidak menarik, dia terlalu 'kuat' untuk ukuran perempuan dan jarang dilirik oleh lelaki, alasan Sang Yup menjadikannya pacar sangat mencurigakan. Dengan terpaksa karena tidak tahan diganggu Sang Yup terus, Song Hwa pun menawarkan permainan Gunting-Batu-Kertas, kalau dia menang, maka mereka langsung berpisah saat itu juga, kalau Sang Yup yang menang, maka dia akan menerima lelaki narsis itu menjadi pacarnya. Tentu saja Song Hwa kalah :D
Bunga yang diberikan oleh seorang lelaki pada wanita. Bunga yang diberikan sebagai lambang akan janji cinta sepasang kekasih. Bunga yang digunakan sebagai hiasan di dada. Bunga Sang Pangeran Kecil yang bercerita tentang perpisahan. Di antara banyak makna tersebut, sebenarnya apa tujuan lelaki ini memberi bunga padanya?
"Aku membutuhkan kekasih dan saat itu ada kau di sisiku. Mau bagaimana lagi? Tentu saja aku harus berpacaran denganmu. Mungkin aku ini hanya sebuah pilihan bagimu, tapi bagiku, kau ini adalah takdirku."
Chae Song Hwa, ternyata kau sudah tertanam bertangkai-tangaki di dalam otakku.
Di dunia ini, kadang ada hal-hal yang tidak perlu diucapkan dengan kata-kata.
Masalah tidak selesai begitu saja, Song Hwa masih mencurigai alasan Sang Yup memilih dirinya, mereka menjalani kehidupan sehari-hari layaknya pasangan biasa, pulang kerja bersama, makan bersama, sering cekcok dan sesekali berciuman. Ada perasaan bersalah yang mendera Sang Yup, dia tidak sepenuhnya jujur terhadap Song Hwa akan alasan dan siapa dirinya sebenarnya, tapi kepolosan dan kejujuran perempuan tersebut malah membuat Sang Yup jatuh cinta sungguhan, dia hanya bisa meminta Song Hwa untuk percaya padanya kalau suatu saat hubungan mereka menghadapi suatu masalah. Ditambah adik tiri Song Hwa menjadi batu sandungan dalam hubungan mereka, membuat Song Hwa ragu apakah harus meneruskan hubungan yang awalnya tidak serius tersebut atau mengalah terhadap adik tirinya? Padahal dia mulai mencintai pangerannya itu. Apakah dia harus membuat pilihan lagi mengunakan permainan Gunting-Batu-Kertas untuk melanjutkan hubungannya dengan Sang Yup? Di mana Song Hwa sangat lemah dalam permainan tersebut, dia tidak pernah menang.
"Ucapanmu bodoh sekali. Seseorang bisa saja mendapat kemengan dari permainan itu, namun perasaan seseorang kan tidak bisa seperti itu. Itu bukan takdir, malainkan pilihan."
"Kalau ada wanita lain, aku akan menantangnya main gunting-batu-kertas."
"Kalau ada lelaki lain, aku akan menusuknya habis-habisan dengan jarum akupuntur."
"Meskipun aku tidak tahu mengapa kau membutuhkanku, tolong jangan terlalu berusaha keras seperti ini. Karena jika tidak tulus usaha keras apa pun akan sia-sia saja."
Bahwa cinta pun memerlukan suatu usaha, bahwa ada saatnya seseorang harus menunjukkan yang terbaik bagi seseorang yang ia cintai.
Saya sangat menikmati buku ini, khas drama Korea pada umumnya, kisah cinta dibumbui komedi dan masalah keluarga. Tidak ada peran yang benar-benar jahat, kalau menunjukkan sisi kelemahan manusia jelas, semua punya itu :D. Yang membuat saya menyukainya adalah karakter dan interaksi kedua tokoh utama, bertemu di kereta api, permainan gunting batu kertas, pertikaian yang manis, membuat saya betah membacanya. Untuk karakternya, Sang Yup dan Song Hwa memang sedikit bertolak belakang, Sang Yup dewa narsis sedangkan Song Hwa adalah tipe perempuan yang selalu mengalah dan suka menolong, walau secara fisik dirinya kuat. Ngakak waktu Sang Yup nggak terima kalah bermain kendo dengan Song Hwa, merasa harga dirinya jatuh, melihat sifat Sang Yup yang tidak mau menyerah =)). Kalau disamakan dengan Cinderella, cukup jauh berbeda, persamaannya hanya ibu dan dua saudara tiri, satu saudara tirinya pun masih sedarah dengan Song Hwa, lainnya benar-benar beda.

Sebenernya cerita terjalin dengan baik, prolog di buku ini merupakan teka teki akan masalah keluarga yang dihadapi Sang Yup dan di akhir semua terjelaskan dengan baik, sedikit ada twist malah, sayangnya saya agak kecewa kenapa adik Sang Yup tidak muncul lagi di dalam cerita. Mungkin penulis membuangnya, karena katanya buku ini sebenernya bisa menjadi dua jilid :D Kalau dilihat dari halamannya, memang termasuk tebal untuk sebuah kisah cinta, semoga saja benar akan ada lanjutannya, karena kisah para peran pembatu di buku ini mendukung sekali untuk dibuat cerita tersendiri :D. Untuk cover, nggak usah diragukan lagi, Haru salah satu penerbit yang selalu menghadirkan cover manis, untuk typo tidak terlalu mengamati dan sepertinya cukup 'bersih'. Untuk terjemahannya sendiri, ada beberapa kalimat yang sebenarnya membuat saya membaca berulang-ulang untuk memahaminya, memang agak sedikit kaku, dilihat saya juga agak lama menyelesaikannya (kalau ceritanya menarik biasanya saya cepat selesai bacanya), tapi overall tetap bisa dinikmati dan tahu inti ceritanya tentang apa :).

Yang terpenting, saya sangat puas dengan banyaknya interaksi antara Sang Yup dan Song Hwa, menambah kadar romantis diantara mereka. Banyak sekali adegan favorit di buku ini, ketika mereka bersama, itu menjadi bagian yang bikin saya senyum senyum sendiri. Selain itu banyak banget quote yang saya beri tanda di buku ini, bisa dilihat di atas, dan saya tambahkan sedikit:
"Orang-orang memang biasanya seperti ini. Selalu ingat kesalahan orang lain, tapi mudah sekali melupakan kebaikan orang lain."
"Memangnya jatuh cinta itu seperti lowongan kerja? memiliki batasan umur?"
Buku ini bercerita tentang bagaimana kita bertahan untuk membuat suatu hubungan tetap kokoh, bagaimana belajar jujur terhadap pasangan sendiri. Ada sedikit adegan dewasa di buku ini tapi tidak ekplisit, dan saya rekomendasikan bagi kamu pengemar k-drama :D

4 sayap untung bunga chae song hwa, bunga kerokot atau ross moss dalam bahasa Inggris XD.


NB:
It's Giveaway Time! :D

Mau SATU buku Always With Me bertanda tangan penulisnya? Penerbit Haru dengan baiknya akan memberikan satu buku di atas kepada pembaca setia Kubikel Romance. Syaratnya nggak susah kok, ini dia:
1. Follow Kubikel Romance melalui Bloglovin, WAJIB hukumnya (GFC atau email sunah :p).

Follow on Bloglovin

2. Follow @penerbitharu
3. Share giveaway ini melalui twitter, isi tweet terserah tetapi harus mencantumkan @penerbitharu, @peri_hutan, dan link postingan giveaway ini.
Saya kasih contoh ya: Yuk ikut Giveaway buku Always With Me + ttd penulisnya dari @penerbitharu di blognya @peri_hutan
4. Jawab pertanyaan ini: Komen dong tentang buku-buku yang diterbitkan sama penerbit Haru, mana yang paling kamu suka atau bisa juga komen tentang buku Always With Me :)
5. Tulis di komentar postingan ini dengan format:
  • Nama kamu
  • Nama yang kamu pake untuk follow Kubikel Romance melalui Bloglovin
  • Id twittermu
  • Link share giveaway ini, boleh berkali-kali (maksimal sehari sekali) tapi yang ditulis di komentar cukup satu kali aja
  • Jawabanmu
6. Giveaway berlangsung dari hari ini sampai tanggal 25 November 2013 pukul 23.59.
7. Pengumuman pemenang akan saya umumkan minimal sehari setelah giveaway usai, yah lambat-lambatnya akhir bulan :D
8. Berlaku untuk yang berdomisili di Indonesia, ongkos kirim saya yang nangung :p
Kalau kamu sebelumnya udah ikut giveaway di Kubikel Romance, kamu tinggal jawab pertanyaan di atas dan ikuti ketentuan yang belum kamu lakukan, gampang kan? Ayo nunggu apa lagi? Satu buku Always With Me menunggu pemiliknya :D

Baca juga ya interview singkat saya dengan Hyun Go Wun, penulis Always With Me di sini :D

*UPDATE*

Yak. akhirnya saya harus mengumumkan pemenang yang mendapatkan satu buku Always With Me. Maaf karena bukunya cuman satu jadi tidak bisa memenangkan kalian semua, semoga di kuis yang lain kalian lebih beruntung :(. Seperti biasa, cukup sulit memilih satu pemenang dengan semua jawaban yang sangat menarik, ada yang udah banyak baca buku terbitan dari Haru ada juga yang belum. Tapi keputusan tetap harus diambil, Untuk giveaway ini saya memilih:

Rizka @rizka2701

Selamat buat Rizka, kirim data diri kamu ke email zhuelhiez at yahoo dot co dot id,  dan semoga minggu ini bukunya bisa langsung saya kirim. Terima kasih buat semuanya yang udah berpartisipasi dalam kuis ini, tunggu giveaway lainnya di Kubikel Romance :D.

29 komentar:

  1. Wahhh, kereeen deh dari reviewnya ini novel, jadi mauuuu banget dan penasaaraaaaan bgt ;)
    oh iya pertama-tama :D
    Nama: Sintyatika Putri (@Sintyatika_Tyn)
    Link share: https://twitter.com/Sintyatika_Tyn/status/400184303662813185
    Aku komen novel Always With Me aja deh :D
    Novel nya keren (dari reviewnya :D) dan sepertinya novel ini tidak terlalu berat (formal) untuk dibaca kalo lagi waktu senggang, selain itu juga seperti yang ditulis di review nya, karakter kedua tokoh utama sungguh-sungguh menarik dan sepertinya pula jalan cerita yang diangkat sang penulis menarik dan lucu. ada twistnya juga, bakalan gak bosen deh kalo bacanya :)
    akuu mauu bangeeeet :D

    BalasHapus
  2. Ikut lagiiii... :D

    Nama: Luckty Giyan Sukarno
    Bloglovin: luckty
    Twitter: @luckty_gs
    GFC: catatan luckty
    Email: catatanluckty@gmail.com

    URL Share:
    Twitter: https://twitter.com/luckty_gs/status/400198860355534848
    Blog: http://catatanluckty.blogspot.com/2013/11/giveaway-always-with-me.html
    Facebook: https://www.facebook.com/luckty/posts/10202336499114205

    Aku suka hampir semua buku-buku terbitan Haru, punya ciri khas, beraroma Jepang atau Korea. Genre yang paling banyak disukai murid-murid unyu di sekolah. Ditambah covernya yang rata-rata unyu :D

    Berikut beberapa buku terbitan Haru yang sudah di review:
    1 Ojou! http://luckty.wordpress.com/2013/07/10/review-ojou/
    2 Her Sunny Side http://luckty.wordpress.com/2013/06/06/review-her-sunny-side/
    3 Duet http://luckty.wordpress.com/2013/04/15/review-duet/
    4 4 Ways to Get a Wife http://luckty.wordpress.com/2013/03/15/review-4-ways-to-get-a-wife/
    5 (Not) Alone in Other Land http://luckty.wordpress.com/2013/04/16/review-not-alone-in-other-land/
    6 My Boyfriend’s Wedding Dress http://luckty.wordpress.com/2013/08/16/review-my-boyfriends-wedding-dress/
    7 Bi! http://luckty.wordpress.com/2013/08/31/review-bi/

    #TebarGaramKeberuntungan
    #MerapalJampiJampiTimbunan

    BalasHapus
  3. Pertama-tama saya mengucapkan terima kasih kepada Mba Sulis dan Penerbit Haru yang telah memberikan kesempatan memgikuri Giveaway ini...
    Jujur saya belum pernah membaca buku terbitan penerbit Haru, maka saya akan komen tentang buku.Always with me :D

    Dari review yang saya baca di Blog Mba Sulis, sepertinya buku Always With me ini romantis dan kocak juga, saya jadi penasaran dan saya suka buku yang berbau Cinderella modern, apalagi Mba Sulis memberikan 4 sayap kepada buku ini... saya jadi kepengen tau dan penasaran bagaimana kisah Chae Song Hwa dan Yoon Sang Yup pada akhirnya. :D

    Nama : Astri Nardi
    Bloglovin : astri nardi
    Twitter : @astri_nardi
    Link Twitt : https://twitter.com/astri_nardi/status/400194226274594816

    Makasih Mba Sulis... i wish i could win this book * Amin :D

    BalasHapus
  4. Nama : Ida Ayu Putu Ledys Deviyani
    Bloglovin : Ida Ayu Putu Ledys Deviyani
    Twitter : @dayuledys
    Link share : https://twitter.com/dayuledys/status/400216669621993473

    Ikut GA di blog kakak lagi yaa ...
    WML O:)

    Jawaban :

    Belum banyak buku Haru yang saya punya, baru 3 saja (Bi!, Her Sunny Side, dan Crying 100 times) yang paling aku suka adalah Bi!. Karena ceritanya ada unsur fantasy-nya. Saya benar-benar dibikin ngakak sama tingkahnya Bi! si dokebi, makhluk halus dari masalalu yang terjebak dilonceng. apalagi waktu Bi! sudah mulai suka clubing xD (bisa gitu hantu clubing xD)
    Her Sunny Side juga menarik, ceritanya bagus, berbalut fantasy juga. So sweet dan bikin terharu :'

    Setelah baca review kakak tentang novel always with me , jadi bener-bener pengen baca. Jadi ini kayak cinderella modern ya ? aaaaa, pasti bagussss ><
    Saya juga belum pernah nih baca novel korea dari penulis korea, apalagi ada ttd-nya. Aku mauu bgt!

    Semoga saya yang dapet ya kak, pilih saya kakkk ^o^

    BalasHapus
  5. Nama: Delta Kenda Yordani
    Bloglovin: Delta Kenda Yordani
    Twitter: @DeltaYordani
    link share: https://twitter.com/DeltaYordani/status/400257405922979840

    Jawaban:

    Aku suka novel dari haru yang Seoulmate, Seoulmate is you, Oppa & I, Oppa & I: Love missions.
    Karena, dari novel-novel itulah aku jadi rajin beli novel haru :3 Cover buku dari haru juga imut. Aku suka kertasnya haru, menurutku ada ciri khasnya sendiri ^^
    Novel terjemahannya juga bagus-bagus, walaupun harus menguras dompet lebih dalam =))

    BalasHapus
  6. Nama (+Bloglovin): Ratri Anugrah Sari
    Twitter: @imawesomenerd
    Link Share: https://twitter.com/imawesomenerd/status/400287350707609600

    Jawaban: Aku baru baca dua buku Haru, Her Sunny Side dan Crying 100 Times. Dari kedua buku itu, yang paling aku suka adalah Her Sunny Side. Buku ini berhasil membuatku meneteskan air mata meski tidak sampai banjir XD Kisah asmaranya cukup simpel tapi aku suka banget endingnya. Unik sekali! Baru kali ini sih nemuin ending seunik ini.

    Nah, karena aku juga pengen ngomentari Always With Me, boleh ya diterusin jawabannya :) Based on the emoticons yang mbak pakai di review ini, aku bisa menebak baca Always With Me pasti have fun terus :D Baca reviewnya aja cekikikan, gimana kalau sudah baca cerita lengkapnya? Ahhhh...semoga menang deh. Aku kemarin juga ngikutin A&Q-nya Hyun Go Wun. Personalitynya menarik tuh.

    BalasHapus
  7. •Nama kamu : Insan Gumelar Ciptaning Gusti
    •Nama yang kamu pake untuk follow Kubikel Romance melalui Bloglovin : Insan-ittu Masiihtetepselalu'chaiangkkagh
    •Id twittermu : @san_fairydevil
    •Link share giveaway ini : https://twitter.com/san_fairydevil/status/400291802046926848
    •Jawabanmu : Her Sunny Side, karna dibab pertama aku bisa menebak arahnya kemana. tapi waktu mulai dipertengahan bab baru mulai sedikit bingung dengan tingkah Mao. Aku sempet bikin asumsi-asumsiku sendiri yang amat sangat melenceng. Endingnya sama sekali enggak kayak yang aku kira, ternyata cerita fantasy dan legenda dimasukin sebagai ending. yang aku baru 'ngeh' setelah aku baca ulang, bahwa Mao adalah jelmaan seekor kucing (?). Meskipun sempet kesel sendiri tapi aku suka.

    BalasHapus
  8. Nama: Dwi Ananta
    Bloglovin: Dwi Ananta
    twitter: @dwianantasari
    link share: https://twitter.com/dwianantasari/status/400316072965849088

    Aku ikutan ya mbak, makasih untuk giveawaynya ^^ hmmm... Aku cuma pernah membaca sekali buku terbitan Haru, yakni So I Merrid The Anti-Fan [http://dweedy.blogspot.com/2013/09/so-i-married-anti-fan.html]. Sebagai penyuka serial drama Korea, saya menyukai bagaimana Penerbit Haru menernitkan buku-buku "berbau" Korea ini dan ketika membacanya kita dapat membayangkan tiap adegan-adegan di buku selakyaknya menonton serial dramanya ^^ sayangnya~ terjemahannya begitu kaku dan aneh ._.

    Membaca review mbak jadi kepengen juga membaca buku Always With Me >.<

    BalasHapus
    Balasan
    1. Errr maaf mbak banyak typonya .________________.

      Hapus
  9. GA-nya selalu keren. Jadi pengen ikutan teruuuuus.. :D Moga yang kali bisa dapet deh ! Dari reviewnya aja dah bikin mupeng :D

    Nama : Dahlia Pipit Wahyuni
    Nama Bloglovin : Dahlia Pipit Wahyuni
    Id twittermu :@dp_wahyuni
    Link : https://twitter.com/dp_wahyuni/status/400253127934234624

    Jawaban :

    Belum pernah baca terbitan Haru sih, jadi komen tentang Always With Me aja.. :D

    Menariknya drama Korea adalah muatan cerita yang tidak berat dan nyaris selalu dibumbui dengan komedi. Menghibur dan tidak membosankan. Sepertinya Always with Me juga nggak jauh beda. Tema cerita hampir-hampir mirip, seorang gadis dari keluarga biasa yang bertemu dengan pangeran berada.

    Karakter kedua tokoh utama juga bisa ditampilkan Hyun Go Wun cukup kuat dan menarik. Song Hwa yang selalu dalam keadaan mabuk pada awal cerita, tapi memiliki hati yang baik dan suka menolong. Uniknya, ternyata dia cewek polos (kalo di sini mah, kalo biasa mabuk nggak bisa dianggap polos lagi ya. :) ). Sementara Sang Yup yang dari sononya sudah tergolong keren plus kaya lagi yang menunjang pesonanya, tidak heran jika digambarkan sebagai sosok dewa narsis -kata mbak Sulis- dan menjadi sosok yang superior.

    Namun yang terpenting dari sebuah fiksi adalah cerita. Berdasarkan reviewnya mbak Sulis yang berani 4 sayap untuk jalinan cerita romantisme yang terjaga manis sampai akhir, siapa seh yang ga pengen buku ini. Jadi... bersediakah mbak sulis memilihku sebagai pemiliknya? :D *Norakmode

    BalasHapus
  10. Nama: Tiara Umbari
    Bloglovin: tiyumbari
    Id twitter: @tiyumbari
    Link Share: https://twitter.com/tiyumbari/status/400470035673935872
    Jawaban:

    ada beberapa buku dari penerbit Haru yang saya punya. dan beberapa yang masih saya ingat adalah:
    1. Seoul Cinderella: Ceritanya sangat manis. seperti khayalan yang tidak mungkin. ibaratnya pangeran dan upik abu. dan pelajaran dari buku ini adalah berusaha jangan berbohong tentang diri kita sendiri
    2. Oppa & I: sumpah, ini buku favorit banget. Ceritanya yang sangat remaja dan tidak melulu membahas romancenya, tetapi juga persahabatan & tentang keluarga. saya punya kedua bukunya dan menunggu buku ketiganya
    3. So, I married anti-fan: ini buku pertama dari penerbitharu yang saya punya. bukunya membuat saya berkhayal tentang kisah saya dan idola saya
    berhubung saya belum membaca buku always with me, jadi saya belum bisa mengomentari tentang buku itu. terima kasih

    BalasHapus
  11. Nama : Dian S
    Bloglovin : Dian S Putu Amijaya
    Twitter : @DeeLaluna
    Share : https://twitter.com/DeeLaluna/status/400587093975367680
    Jawaban :
    Sejujurnya, aku tertarik sama buku-buku Penerbit Haru karena label terjemahan Koreanya. Namun, nyatanya buku-buku dari penulis lokal yang diterbitkannya pun tak kalah bermutu. Contohnya, Novel Audy 4R yang punya kisah ringan dan mengundang tawa, ternyata bisa bikin aku meneteskan air mata juga. Yang membedakan buku terjemahan Penerbit Haru dengan Penerbit lainnya adalah gaya terjemahannya yang nggak kaku. Mereka tidak hanya mengalihkan bahasanya saja, namun mereka juga memindahkan rasa setiap novel dengan sempurna. Contohnya di Novel So, I Married the Anti-fan dan Explicit Love Story, kalimat yang terkesan sulit dipahami hanya bisa di hitung dengan jari. Kalimat demi kalimat dalam novel itu mengalir dan mengasikkan. Dan lagi, novel-novel Penerbit Haru sekalipun ceritanya kocak, tetap saja menyimpan banyak nasihat yang kadang menyentilku.
    Untuk Novel Always With Me ini, dari review mbak Sulis, aku jadi tahu seperti apa novel ini bercerita. Aku pikir novel ini akan berkisah bak dongeng Cinderella yang klasik. Untung saja tidak! Hah, jadi pingin baca :D

    BalasHapus
  12. Nama : Wita Rosmalia
    Bloglovin : Wita Rosmalia Siahaan
    Twitter : @witrs
    Share : https://twitter.com/witrs/status/400614345467387904
    Jawaban :
    Aku paling suka Her Sunny Side, soalnya ada unsur masalalu yang kelam ditokoh utama tersebut dan itu yang bikin aku penasaran, hahaha

    BalasHapus
  13. Holaa mbak, ketemu lagi hehe semoga gak bosen ya ketemu saya mulu hehehe izin ikutan GA-nya ya ^_^

    Nama kamu : Mita Oktavia
    BlogLovin : Mita Oktavia
    @Oktaviamithaa
    https://twitter.com/OktaviaMithaa/status/400637575628468224

    Jawaban :
    Aku baru baca novel terbitan haru yang Crying 100 times, Novel dengan setting jepang..
    Yang Aku suka dari novel itu ada beberapa part yang membahas sedikit tentang budaya jepang, ya walau hanya sedikit. Seperti film ataupun dramanya, Jepang dan Korea sama-sama punya ciri khas, biasanya memberikan kesan yang membekas, ya termasuk Crying 100 Times itu.
    Pengorbanan, kisah cinta yang mengharu-biru, dan arti perjuangan hidup aku dapet dari buku itu..

    Untuk Always With Me, kenapa aku pengen banget baca? Pertama, selalu dan selalu kemakan sama promosi yang dilakukan sama haru, udah beberapa kali ikut GA yang Haru adakah belum beruntung terus huhuhu :(
    Aku mau merasakan baca novel yang ditulis sama penulis korea, seperti apa gaya menulisnya, apakah ceritanya akan sama seperti di drama-drama atau film.. dan sepertinya ciri khas korea tuh selalu menampilkan kisah-kisah konyol ya dilihat dari review-annya sih begitu hehe :3

    BalasHapus
  14. hai kak, ikutan yaa :)

    nama + bloglovin : vanisa desfriani
    @ishavanisa
    https://twitter.com/Ishavanisa/status/400834616660983808

    isha itu, suka banget sama yang namanya hal-hal romatis. hihii gak aneh kalo misalnya isha suka sama buku2 nya penerbit haru. apalagi ada korea + jepang2an gitu. keren deh pokoknya! love full :*

    semoga sukses selalu :)

    BalasHapus
  15. Nama : Irna Ametha Ginting
    BlogLovin : Irna Cloudaddict
    Twitter : @irnaametha
    https://mobile.twitter.com/irnaametha/status/400968827707469824

    Aku Haru lovers lohh..
    Aku tau semua buku terbitan Haru meskipun blm smua dibaca,termasuk novel ini:)
    novel" yg pling aku suka dri Penerbit Haru adalah:
    1.Oppa & I
    Novel ini tentang dua anak kembar yg terpisah selama bbrpa tahun ( Jae Kwon n Jae In) yang satunya di Indonesia dan satunya d Korea. Yup,ini buku pertama yg aku baca dari haru. karna ini buku terbit disaat k-wave lgi gila-gilanya bbrpa tahun lalu dan aku sebagai k-popers wajib baca bku ini. dan krna bku ini buat aku jdi 'ngelirik' buku Haru yg lainnya. Novel ini dibuat 2 author keren (Orizuka & Lia ) yg termasuk author favorite ku saat ini :). Novel ini bergenre Romance, Family,Friendship, and School Life. Kekurangannya cuma novel ini dibagi jadi 3 part. Yg pertama dan kedua udh keluar dan yg ktiga akhir tahun ini,dan itu buat 'fans' novel ini menunggu lama.. hehe

    2. Seoulmate
    Ini cerita hantu loh,tpi ga da serem"nya sama sekali :) . malah yg ada ngakak trus bacanya. Novel karangan Lia Indra ini buat kita bener" berasa baca buku krangan org Korea lgsung. Pemaparan tentang kebudayaan Koreanya dapet bgt. Dan bagi K-popers wajib baca buku ini dan yg bukan K-popers pasti bakal jatuh cinta ma nih buku. Novel ini juga punya seri kedua.

    3. Paper Romance
    Demi apa! aku lgsung jatuh cinta ma covernya dan ujung halaman yg digunting melengkung. Ceritanya keren bgt. Aku suka sama tokoh Nathan di novel ini. Karakter tokohnya kuat dan ada sedikit 'kejutan' di akhir cerita. Dan lagi2 ini karangan Lia Indra ^^

    4.So, I Married the Anti Fan
    Yeay! finally this is the best novel from Penerbit Haru . Novel karangan Kim Eun Jeong ini sukses buat aku seyam seyum sendiri waktu baca 529 halamannya. Dari sinopsisnya aja udh menarik bgt dan bener" nyeritain dibalik kehidupan Artis.. Aku rasa novel ini maskotnya penerbit haru..

    Penerbit Haru is the best lah..
    Dan aku penasaran dgn Novel "Always with me" ini.. Klo menurut review kakak sih keren bgt ya isinya..
    Semoga dpet yg ber-ttd :) amin.. hehe...

    BalasHapus
  16. Hai salam kenal :)
    Nama: Anisa Listya
    Bloglovin': Anisa Listya
    Twitter: @417154
    Link Share: https://twitter.com/417154/statuses/401022764212957184

    Sebenarnya saya tidak begitu menggemari cerita K-Pop (kalau nonton film korea mah saya suka). Kenapa saya malas baca buku K-POP? karena nama korea itu terdiri dari tiga suku kata (termasuk marga) atau dua kata yang sering disebut, jadinya saya suka malas baca nama tokohnya dan suka lupa atau tertukar tokohnya karena namanya mirip :p

    Setelah saya baca review Mbak Sulis, saya jadi tertarik dengan cerita Always With Me. Walaupun ceritanya rada umum seperti para 'ajumma' di film korea (karakter Song Hwa saya bayangkan seperti Sam Soon di film My Name is Kim Sam Soon), tapi saya suka dengan cerita another Cinderella story yang nggak 'fairy tale' tapi banyak unsur humor segar. Saya suka cara penulis menganalogikan menentukan pilihan hidup dengan permainan gunting batu kertas.

    Saya suka quote ini:
    "Ucapanmu bodoh sekali. Seseorang bisa saja mendapat kemengan dari permainan itu, namun perasaan seseorang kan tidak bisa seperti itu. Itu bukan takdir, melainkan pilihan."

    Tentu saja hidup tak ditentukan dari sekedar permainan iseng kan. Saya suka karakter proa yang 'menerima' Song Hwa dengan segala tingkahnya (walau sering diilerin). Saya bener-bener berharap bisa baca novel ini.

    Thanks ya mbak :)

    BalasHapus
  17. Nama: Linda Zunialvi
    Bloglovin': Linda Zunialvi
    ID Twitter: @lindemort
    Link share giveaway: https://twitter.com/lindemort/status/402001839119282176

    Jawaban: Bi! oleh Fei. Suka banget sama buku yang satu itu karena tokoh Bi, dokkaebi yang minta dikeplak tapi aslinya baik. Suka juga sama settingnya yang sedikit ngambil setting Joseon. I like it. Penginnya Haru nerbitin buku yang settingnya full di Joseon sih, tapi kalau sejenis Bi!-nya Fei juga lumayan. :))

    BalasHapus
  18. Nama: Laras Amalinna
    Bloglovin': Laras Amalinna
    ID Twitter: @LarasAmalinna
    Shared: https://twitter.com/larasamalinna/status/402927038345912321

    Suka sama buku penerbit haru Seoulmate, yang ditulis Lia Indra. Suka aja soalnya konsepnya beda, tentang mediator hantu gitu. Ceritanya juga seru.. Buku-buku penerbit haru bagus-bagus cover & cetakannya.

    BalasHapus
  19. Nama: Rizka
    Bloglovin: Rizka
    Id twitter: @rizka2701
    Link share: https://twitter.com/rizka2701/status/402957669687779328
    Jawaban:
    Aku belum pernah baca buku penerbit Haru
    Tapi melihat reviewnya menarik banget ceritanya. Aku suka Dorama. Karena romantisnya dapet dan alur ceritanya unique. Setiap judul selalu ceritanya menarik. Aku pengen buku ini biar bisa baca buku penerbit Haru.
    Aku suka quotenya. Banyak banget yang bagus.
    "Di dunia ini, kadang ada hal-hal yang tidak perlu diucapkan dengan kata-kata".
    "Ucapanmu bodoh sekali. Seseorang bisa saja mendapat kemengan dari permainan itu, namun perasaan seseorang kan tidak bisa seperti itu. Itu bukan takdir, malainkan pilihan."
    "Orang-orang memang biasanya seperti ini. Selalu ingat kesalahan orang lain, tapi mudah sekali melupakan kebaikan orang lain."

    Dan yang paling menarik itu adalah mbak Sulis kasih 4 sayap untuk buku ini. Pasti bagus banget deh buku ini.

    BalasHapus
  20. • Nama: Intan Ratnasari
    • Id Bloglovin: Intan Ratnasari
    • Id Twitter: @_tantintun
    • Link share giveaway: https://twitter.com/_tantintun/status/403156614556811264
    • Jawaban:
    Sudah banyak buku-buku dari Penerbit Haru yang aku baca dan menurutku dari genre buku-buku yang dipilih penerbit haru semakin lama semakin bagus 
    Ada terjemahan korea, jepang, dan novel-novel karangan penulis negeri sendiri yang tidak kalah bagusnya~
    Rating usianya pun ada yang remaja dan dewasa :D
    Walaupun dulu diawal-awal terbit bahasa terjemahan dari penerbit haru aku masih kurang suka, namun sekarang sudah bagus dan gampang dipahami waktu membaca novel terjemahan dari Penerbit Haru ^^
    Banyak novel-novel yang aku suka dari Haru, aku sebutin beberapa aja ya 
    Terjemahan Korea: Cheeky Romance, After D-100, My Boyfriend’s Wedding Dress
    Novel Indonesia: The Chronicles of Audy: 4R, Paper Romance

    BalasHapus
  21. Nama (BlogLovin) Ashtrie Karana Putrie
    @Dmigia
    https://twitter.com/Dmigia/status/403681500085747713
    Aku baru punya satu novel aja dari penerbit haru, Paper Romance. So far, aku suka cerita sama layoutnya. Cuma susah banget dapet novel-novel terbitan haru di Denpasar. Semoga ke depannya penerbit haru distribusinya makin merata ke daerah ;p

    BalasHapus
  22. Nama: Nurdiani Soffa
    Bloglovin: Soffaa CloudSomnia
    Id twitter: @SoffaKim9
    Link share giveaway: https://twitter.com/SoffaKim9/status/403895346406752256

    Jawaban: Aku mau komen buku-buku yang diterbitin penerbit haru yah :) Salah satu novel yang paling aku suka diantara yang lainnya yakni Oppa & I the series. Itu ceritanya asik banget sumpah! Aku udah punya jilid 1 dan 2 nya, tinggal menanti jilid 3 nya aja nih. Untuk penerbit Haru Cepet-cepet ya di terbitkan dan cepet-cepet juga adain Giveaway-nya..hehe.
    Jujur deh ya, aku pengen banget koleksi semua buku yang diterbitin penerbit haru, abisnya kalo untuk kualitas, jangan ditanya lagi deh, penerbit haru menyajikan novel-novel yang pas banget untuk kalangan anak muda, seperti saya ini :D
    Terus juga, di penerbit haru, aku banyak nemuin novel yang berbau Korea. Dan aku paling suka novel begituan :) :)
    pokoknya untuk penerbit haru, maju terus yah dengan buku-buku yang diterbitin dan sering-sering yah mengadakan Giveaway biar semakin terkenal penerbit haru :) :)

    BalasHapus
  23. Nama: Rulia
    Nama follow blogvin: Nabilah Adani
    Akun Twitter: @Lia_nded19
    Link Share giveaway: https://mobile.twitter.com/Lia_nded19/status/404164670686511104?p=v

    Jawaban:
    Novel-novel terbitan Haru itu keren-keren semuanya, semua genre ada di Haru, mulai dari romance, fantasi, ada novel terjemahan korea, jepang, pokoknya Haru Daebakkk deh :D Dari beberapa terbitan Haru yg prnah aku baca, cerita novelnya itu fresh bgt, ngikuti selera pembaca sekarang, gak ngebosanin, ide2 ceritanya menarik. Aku juga suka bgt sama cover2 novel terbitan Haru, penuh warna kayak gambar2 imut2 gitu, suka aja tiap liatin cover novel Haru. :)
    Novel Haru yg aku favoritin bgt itu 4 Ways to Get A Wife by Hyun Go Wun, Novel terjemahan Korea pertama yg aku baca, aku langsung betah pas baca halaman awalnya, ceritanya keren bgt serasa lg nonton K-Drama gitu, konfliknya keren, ada lucu2nya juga. Walaupun rata2 novel terbitan Haru tebal2, tapi aku gak pernah merasa bosan bacanya, malah kalo menurut aku kalo novelnya gak tebal itu kurang greget bacanya hehehe :D
    Ohya, komentar aku tentang novel Always With Me itu menurut aku pastinya lah keren, apalagi penulisnya jg Hyun Go Wun, pasti gak kalah menarinya dgn novel 4 Ways to Get A Wife. Aku tambah penasaran lg setelah baca review kakak diatas, cerita yg beda dan ngalir bgt. Pokoknya aku penasaran dan pingin bgt bisa punya dan baca novel ini. Hihihi:)

    BalasHapus
  24. Nama : Ayu Arista
    Bloglovin : Ayu Arista
    Twitter : @AyuArista16
    Link share : https://twitter.com/AyuArista16/status/404230360365424642
    Jawaban : buku-buku yang diterbitkan penerbit Haru bgus – bagus banget,,, aku suka latar-latarnya di korea..... novel terbitan Penerbit Haru yg paling aku suka Cheeky Romance novel terjemahan korea karya Kim Eun Jeong, ceritanya lucuuu bkin ketawa + malu sendiri bacanyaa….. :D kalau untuk novel Always With Me aku pengen banget bacaaa..... dari covernya sinopsisnyaa…. Bener- bener pengen bacaaaa…. :D

    BalasHapus
  25. Nama: Yustie Amanda
    bloglovin; Yustie Amanda
    twitter; @yyyustie
    link share: https://twitter.com/yyyustie/status/404500415653240832
    jawaban: Serius penasaran banget sama ceritanya, kayaknya seru banget, lucu gitu, aaakk buat aku menang GA ini dong, kak, hehe.

    novel-novel penerbit haru itu kebanyakan bagus, terjemahannya juga enak dibaca dan mereka tuh ngambil buku yang gak sembarangan, tapi emang yang bagus. Aku baru baca sebagian sih, dan memang bikin tertarik. Dan halamannya yang lumayan tebel bikin makin jatuh cinta, hehehe. kayak So I married the Anti-fan, cheeky romance, my boyfriend wedding drees.

    novel lokal yg diterbitin juga gak kalah seru kayak Oppa and I, Seoulmate dan Seolmate is you (yang ini keren banget!), Bi!, ojou!, Paper Romance (ini juga bagus!) dan The Chronicle of Audy (ini yang buku keduanya aku tunggu-tunggu!)

    beberapa udah aku review juga, kalo mau liat-liat, silakan ubek-ubek sendiri blogku hehehpis._.v

    BalasHapus
  26. Hai.. ikutan ya...

    Beberapa novel yang sudah aku baca dari Haru adalah So, I married The Anti-Fan, Cheeky Romance, My Boyfriend's Wedding Dress, Terus Oppa and I..

    Sebenarnya, aku merasa novel yang diterbitin Haru selalu mengocok perut dan cukup bisa dibilnag sebagai, 'drama', mengingat banyak novel yang diterbitin Haru adalah terjemahan. Dan buatku, seneng banget, walaupun dulu waktu awal-awal baca pasti akan aneh, karena jalan ceritanya kelewat drama. Tapi, semakin lama, aku semakin berterima kasih sama Haru. Kenapa? Karena Haru bikin bumbu baru dalam rasa novel yang diterbitinnya. Asyik juga ternyata baca novel yang drama banget sambil ketawa sendirian di pojok kamar -____-

    Dan novel yang paling aku suka adalah Cheeky Romance. Kenapa? Karena lucu. Udah gitu doang sih. --" Terlepas dari covernya yang unyuu banget, dan pemilihan kata yang pas untuk terjemahan novelnya, Penerbit Haru juga patut diapresiasi karena mampu membuat saya enjoy baca cerita yang drama banget. Hahaha :D

    Udah segitu dulu ya, lain kali disambung lagi.. hehehe :)

    Salam hangat,

    Nanda Febri
    Bloglovin : Nanda Febri
    @milo389
    Share this event on : https://twitter.com/milo389/status/404779495795601408

    BalasHapus
  27. Nama: Reny Ariani
    Bloglovin: Renny Aryan
    Id twitter: @rennythaa
    Link share: https://twitter.com/rennythaa/status/404898097676812288
    Jawaban: Buku-bukunya Penerbit Haru itu keren-keren. Novel-novel jepang dan koreanya asik-asik apa lagi yang teenlit. Kalau paling suka yang Her Sunny Side. Sisi ceria. :)

    BalasHapus
  28. Saya tutup ya giveawaynya, tunggu pemenangnya yang akan saya update di postingan ini, terima kasih banyak buat yang udah meluangkan waktunya :)

    BalasHapus

Silahkan berkomentar, jejakmu sangat berarti untukku :*

Rekomendasi Bulan Ini

Buku Remaja yang Boleh Dibaca Siapa Saja | Rekomendasi Teenlit & Young Adult

K urang lebih dua tahun yang lalu saya pernah membahas tentang genre Young Adult dan berjanji akan memberikan rekomendasi buku yang as...