Jumat, 13 September 2013

Friday's Recommendation #11




Hai hooooo, akhirnya bisa ikut Friday's Recommendation (FR) lagi, di jam mepet mau berganti hari --", maklum lagi ribet sama real life. Minggu lalu sayang banget saya nggak bisa ikut come back-nya FR karena nggak sempat online pc, itung-itung memberi kesempatan yang lain buat menang (emang akhir-akhir ini elo rajin menang giveaway, Lis?), hehehehe. Ini adalah postingan FR saya yang ke sebelas, terakhir kali ikut bulan Februari yang lalu, lama juga ya. Untuk menginggatkan buku apa yang pengen banget ada terjemahannya mari kita flash back dulu:

  1. Friday's Recommendation #1: Fahrenheit 451
  2. Friday's Recommendation #2
  3. Friday's Recommendation #3
  4. Friday's Recommendation #4
  5. Friday's Recommendation #5
  6. Friday's Recommendation #6
  7. Friday's Recommendation #7
  8. Friday's Recommendation #8
  9. Friday's Recommendation #9
  10. Friday's Recommendation #10
Kali ini apakah buku yang pengen banget diterjemahin di Indonesia, ini dia:


The Book Thief by Markus Zusak
Genre: Historical Fiction, Holocaust
Sinopsis:
The extraordinary #1 New York Times bestseller that will be in movie theaters on November 15, 2013, Markus Zusak's unforgettable story is about the ability of books to feed the soul.

It is 1939. Nazi Germany. The country is holding its breath. Death has never been busier, and will become busier still.

Liesel Meminger is a foster girl living outside of Munich, who scratches out a meager existence for herself by stealing when she encounters something she can’t resist–books. With the help of her accordion-playing foster father, she learns to read and shares her stolen books with her neighbors during bombing raids as well as with the Jewish man hidden in her basement.

In superbly crafted writing that burns with intensity, award-winning author Markus Zusak, author of I Am the Messenger, has given us one of the most enduring stories of our time.

Udah lama banget pengen baca ini, punya ebooknya juga tapi saya nggak puas kalo baca ebook, rasanya nggak tuntas karena pasti banyak kosa kata yang tidak saya tahu artinya, kalau intinya saja mungkin bisa paham, dan saya nggak ingin setengah-setengah kalau berurusan dengan buku bagus. Banyak reviewer yang bilang buku ini wajib baca. Saya nggak selalu percaya 'kata orang', alasan utama kenapa saya pengen banget baca buku ini adalah tema Holocaust-nya.

Selain itu buku ini juga akan ada filmnya, ayolah diterjemahin, nggak akan rugi kok, biasanya kan kalau mau keluar edisi film terutama yang based on book pasti langsung ada terjemahannya, kenapa kali ini nggak?
Berikut trailer filmnya:


Pengen ikut Friday's Recommendation? Berikut caranya:
1. Tulis buku yang ingin kamu rekomendasikan. Kategori buku yang akan direkomendasikan bisa memilih dari kategori di bawah ini :
a. Buku yang ingin diterjemahkan di Indonesia 
b. Buku yang sudah terbit di Indonesia, dan ingin kamu rekomendasikan ke pembaca.
Jangan lupa menulis alasan kamu merekomendasikan buku itu ya.
2. Jika kamu sudah pernah me-review buku yang ingin kamu rekomendasikan itu, taut balikkan ke link reviewmu.
3. Pasang button Friday's Recommendation, jangan lupa di taut balikkan ke blog Ren's Little Corner
4. Masukkan link Friday's Recommendation di blogmu ke linky yang telah disediakan.
5. Jangan lupa untuk blogwalking ke blog - blog lain
6. Waktu meme adalah bi-weekly. Diposting setiap hari Jum'at minggu ke-2 dan ke-4 tiap bulan

5 komentar:

  1. Banyak banget yang rekomen The Book Thief. Moga2 pas mau main filmnya, pas diterjemahin juga :)

    BalasHapus
  2. Semoga emang bener bisa diterjemahin, ya.

    BalasHapus
  3. Mudah2an cepet keluar bukunya.... banyak banget yg bilang bagus dam filmnya jg penasaran ^^

    BalasHapus

Silahkan berkomentar, jejakmu sangat berarti untukku :*

Rekomendasi Bulan Ini

Buku Remaja yang Boleh Dibaca Siapa Saja | Rekomendasi Teenlit & Young Adult

K urang lebih dua tahun yang lalu saya pernah membahas tentang genre Young Adult dan berjanji akan memberikan rekomendasi buku yang as...