Selasa, 08 September 2015

My Top Ten Finished Series I Have Yet To Finish Reading


Topik top ten tuesday kali ini cukup menarik bagi saya karena ngomongin serial. Saya suka banget baca serial karena bagi saya kalau ada buku bagus maka nggak ingin berhenti hanya di satu buku alias stand alone, pengennya terus ada sampe penulis nggak bisa nulis lagi XD. Nggak hanya mencakup serial fantasi saja dong, bisa YA, contemporary atau genre yang lain, namun karena kebanyakan bacaan saya fantasy dan YA jadi isinya ya itu-itu aja XD. Buku dipilih dari serial yang sudah tamat namun saya belum juga selesai membaca semuanya, masih saja ditimbun hingga sekarang, kenapa? Jawabannya ada di bawah ini :)

1. Matched Trilogy by Ally Condie
Matched
Crossed
Reached

Saya sudah punya lengkap ketiga serial buku ini, dapat dari hasil buntelan semua lagi, kurang bahagia apa coba? Entah kenapa saya belum mood untuk membacanya, padahal banyak yang bilang buku ini adalah dystopia yang ringan dan kadar romance-nya cukup banyak. Saya memang penganut 'apa pun yang dilakukan punya timing tersendiri'. Jadi saya nggak ingin memaksa, pasti suatu hari akan terlaksana. Saya pernah posting kalau akan membacanya di tahun ini, entah kapan yakin aja deh, toh udah punya lengkap juga :D

2. Eon Series by Alison Godman
Eon
Eona

Udah punya lengkap kedua bukunya, alasan kenapa belum baca juga? Belum mood. Banyak yang merekomendasikan buku ini kalau kepengin baca buku fantasi tentang naga, cukup lengkap dari segi penggambaran mitologinya. Mungkin kalau lagi kesemsem dengan naga saya akan melirik dan membaca buku ini.

3. Wings Series by Aprilynne Pike
Wings
Spell
Illusions
Destined

Saya sudah membaca buku pertamanya, dibawah ekspektasi saya sebenarnya tentang dunia peri, nggak sebagus yang saya harapkan, padahal di buku ini ada peri hutan, hahahaha. Walau biasa saja, saya masih memberi harapan sehingga tetap ingin melanjutkan sisanya, semoga saja makin ke belakang makin bagus, jadi nggak nyesel udah dibeli semua, walau ada yang dibuntelin juga XD

4. House of Night Series by P.C. Cast & Kristin Cast
Marked
Betrayed
Chosen
Untamed
Hunted
Tempted
Burned
Awakened
Destined
Hidden
Revealed
Redeemed

Banyak banget ya, dan saya belum baca satu pun XD. Saya punya buku ini acak, ada sih buku pertama tapi kemudian loncat ke buku tiga dan empat, nggak punya buku kedua, kelima dan keenam yang sudah diterjemahkan ke bahasa Indonesia. Inilah yang menjadi alasan kenapa saya masih belum mulai membacanya. Saya sebenarnya nggak tau apakah seri ini berhenti di angka 12, tapi melihat nggak akan ada buku terbaru jadi saya anggap saja tamat sampai di situ. Waktu jamannya Twilight, banyak buku fantasi bertema vampire yang bermunculan, selain Vampire Academy yang sebenarnya ingin saya masukkan tapi nggak tau apakah dilanjutkan lagi terjemahannya, saya ganti dengan buku ini. Impulsif memang, padahal sekarang bukan jamannya lagi vampire gateng berunjuk gigi, entah kenapa saya cukup tertarik membaca buku ini, dan semoga saja pilihan saya tidak salah.

5. Halo Trilogy by Alexandra Adornetto
Halo
Hades
Heaven

Alasan kenapa nggak segera membaca buku ini adalah karena nggak punya buku terakhir yang sebenarnya sudah ada terjemahannya, habis nggak dapat buntelan, hahahahaha. Saya cukup suka cerita malaikat terbuang, karena biasanya akan berbau romantis, cocok dengan selera saya yang suka banget dengan romance fantasi. Selain itu cover buku ketiga nggak mecing dengan dua seri sebelumnya yang sudah saya punya, menjadi alasan saya menunda-nunda bacanya XD.

6. Hush, Hush Series by Becca Fitzpatrick
Hush, Hush
Crescendo
Silence
Finale

Hush, Hush adalah salah satu fantasi yang pertama saya baca selain Twilight dan Harry Potter, jadi buku ini cukup berkesan. Namun entah kenapa dengan berjalannya waktu dan perkembangan bacaan saya, membaca kelanjutan ceritanya terasa biasa sekali, jauh dari harapan saya, padahal Hush, Hush adalah cerita tentang malaikat terbuang yang pertama kali saya baca. Saya baru baca sampai buku kedua, besar harapan seri selanjutnya akan lebih baik lagi. Kangen juga dengan ketengilan dan kemisteriusan Patch :D

7. Inkworld Trilogy by Cornelia Funke
Inkheart
Inkspell
Inkdeath

Serial yang digadang-gadang sangat fantasi sekali, bahkan buku pertamanya sudah diadaptasi ke layar lebar. Sudah punya lengkap dan masih terbungkus plastik semua XD. Buku pertama terbilang tipis, sedangkan dua sisanya sangat buku bantal sekali, mungkin itu yang menjadi alasan sampe sekarang saya urung membacanya XD

8. The Secrets of the Immortal Nicholas Flamel Series by Michael Scott
The Enchantress

Saya sangat menyukai kelima buku pertama, bahkan sudah saya baca dan review semua. Kemudian buku terakhir agak lama diterjemahkan, berbeda dengan sebelumnya yang jarak bacanya berdekatan sehingga keseruan tidak tertunda dan cerita masih hangat di kepala. Tinggal buku keenam di mana euforia-nya bisa dibilang sedikit hilang, selain itu membaca sebagain besar review kalau seri pamungkas tidak begitu wah, minat baca jadi berkurang, huhuhu. Tapi tenang saja, saya bertekat akan menamatkan serial ini!

9. The Mortal Instruments Series by Cassandra Clare
City of Bones
City of Ashes
City of Glass
City of Fallen Angels
City of Lost Souls
City of Heavenly Fire

Mulai mengumpulkan serial ini sudah beberapa tahun yang lalu, namun tidak langsung dibaca juga. Baru setelah filmnya keluar saya penasaran, lima buku pertama saya habiskan hanya dalam waktu empat hari saja. Sayangnya tidak langsung saya review jadi sudah agak lupa dengan detail ceritanya, hehehe. Buku terakhirnya juga belum lama ini saya dapatkan, kemungkinan setelah menamatkannya saya akan mencoba menulis reviewnya dari awal *mukok-mukok* =))

10. The Infernal Devices Trilogy by Cassandra Clare
Clockwork Angel
Clockwork Prince
Clockwork Princess

Alasan kenapa lama sekali saya menamatkan buku pertama, baca sejak setahun yang lalu adalah saya kena spoiler buku terakhir, jadi sangat sangat malas untuk membaca, padahal sejak awal memulai saya cukup menyukai blablablabla (disensor biar nggak spoiler), jadi kan nggak rela. Berat banget ingin melanjutkan padahal katanya serial ini lebih bagus dari The Mortal Instruments. Penginya sih nulis review serial ini baru The Mortal Instruments, karena serial ini adalah prekuel walau berdiri sendiri. Semoga saja ada timing yang tepat untuk membacanya.

Itulah sepuluh series yang sudah tamat dan bertekat akan saya tuntaskan, walau entah bacanya kapan, hahahaha. Belinya mahal, bok! Buku fantasi jarang banget ada yang murah, sayang banget kalau nggak dibaca. Jadi, bisa ditarik kesimpulan alasan apa saja yang saya gunakan kenapa belum selesai baca juga: belum mood, masih menunggu timing yang tepat untuk membacanya dan saya belum mempunyai serialnya secara lengkap. Kalau dari list di atas hanya dua serial yang belum saya kompliti, dikarenakan belum diterjemahkan dan nggak ada uang untuk beli, nanti cari buntelan aja deh XD.

Sebenarnya masih ada beberapa serial dari genre yang lain, tapi karena kebanyakan timbunan saya berasal dari fantasi saya memilih serial di atas. Berharap banget mood dan waktu mendukung membacanya. Kalau buku pertama saja sudah sangat seru dan saya sudah punya lanjutannya, biasanya dengan mudah akan saya lahap sampai tamat. Inilah risiko kalau suka baca buku terjemahan, harus sabar, hehehe.

Kamu juga punya serial yang sudah dimiliki sampe tamat tapi belum selesai dibaca juga? Serial apa dan kenapa? Yuk share pengalaman membaca kamu di kolom komentar di bawah ini, jangan lupa follow juga ya  :D

Happy reading.


10 komentar:

  1. Aku udah habisin Hush, Hush, Sulis :D
    Udah bikin what-you-can't-called-a-review juga, baca di sini yaa: http://mytreasurebag.blogspot.com/2015/03/book-hush-hush-series-by-becca.html

    BalasHapus
  2. Trilogi INKWORLD - baru baca Inkheart-nya. Inkspell & Inkdeath masih segel, alasannya sama dengan Mbak Sulis :)) belum nemu mood baca buku bantal :p

    Inheritance Cycle - belum beres-beres baca Inheritance, buku keempatnya... entah kenapa agak ilfil, padahal udah bela-belain beli bukunya di Amazon.

    Septimus Heap - baru baca sampai Queste, buku 4, karena bete sama jalan cerita dan tokoh-tokohnya yang childish.

    Ada lagi yg lain2nya sih, tapi 3 seri ini yg paling kuingat ^^

    BalasHapus
    Balasan
    1. Hihihihi *tosss*
      Belum baca serial Inheritance Cycle dan Septimus Heap, sekarang agak pemilih kalau mau baca serial fantasy, takut hanya ditimbun aja kayak yang lain, milih yang sekiranya bakalan disuka :)

      Hapus
  3. Aku juga banyak belum ngabisin baca serial, mana tebel-tebel lagi :(

    BalasHapus
    Balasan
    1. Semangat! Semoga cepat dapat mood buat baca ya :)

      Hapus
  4. aku bahkan udah sekian lama ga baca buku.. salut euy

    BalasHapus
    Balasan
    1. Kenapa? Ayo baca lagi, temukan keseruan yang ada :D

      Hapus
  5. infernal devices, done.
    mortal instruments, done.

    cuma karena saya namatinnya dalam rentang waktu yang lama, jadinya malah suka lupa ama cerita sebelumnya.... payah banget ih..

    trus, semuanya saya gak beli bukunya :D donlot dari tuebl. Gratis lebih enak tentunya, tapi karena dalam bahasa inggris ya apa boleh buat kalo sesekali nyureng gak ngerti :P

    BalasHapus
    Balasan
    1. Aku juga suka gitu, kalau udah lama banget baca seri sebelumnya terus baca seri yang terbaru agak lupa juga, kadang perlu baca ulang sekilas atau baca review buku-buku sebelumnya.
      Untuk fantasy aku lebih suka baca terjemahan, nggak mau mikir dua kali, hahahaha.

      Hapus

Silahkan berkomentar, jejakmu sangat berarti untukku :*

Rekomendasi Bulan Ini

Buku Remaja yang Boleh Dibaca Siapa Saja | Rekomendasi Teenlit & Young Adult

K urang lebih dua tahun yang lalu saya pernah membahas tentang genre Young Adult dan berjanji akan memberikan rekomendasi buku yang as...