Senin, 01 Oktober 2018

Cara Mudah Menghasilkan Website Terbaik untuk Usaha Online | Book Review, Sponsored Post

Judul buku: Cara Mudah Menghasilkan Website Terbaik untuk Usaha Online
Penulis: Su Rahman
Penerbit: PT Elex Media Komputindo
ISBN: 978-602-04-5781-9
162 halaman
Baca di Gramedia Digital
Percaya atau tidak, masih banyak pelaku usaha yang masih belum memanfaatkan internet untuk mengembangkan usaha, penyebabnya adalah ketidaktahuan dari mana harus memulai dan apa saja yang harus dilakukan untuk menghasilkan sebuah website profesional untuk kebutuhan usaha.

Buku ini lahir dari pengalaman mengembangkan jasa pembuatan website dan training yang digeluti oleh penulis, di mana banyak pertanyaan-pertanyaan ketika akan memulai usaha online di internet dan ketika akan membuat website. Pertanyaan-pertanyaan tersebut kemudian dirangkum sedemikian rupa menjadi panduan langkah demi langkah yang berisikan tips dan trik profesional bagaimana membuat website profesional untuk kebutuhan usaha di dunia maya.

Pembahasan di dalam buku ini mencakup:
  • Pengertian Domain dan Hosting serta bagaimana cara membelinya
  • Jenis dan fungsi website
  • Cara menyusun konten website yang baik
  • Cara membuat design grafis untuk kebutuhan website
  • dan masih banyak lagi
Dalam kata pengantar, penulis menjelaskan latar belakang pembuatan buku Cara Mudah Menghasilkan Website Terbaik untuk Usaha Online, dari pengalaman pribadi ketika mengelola jasa pembuatan website dan ketika memberikan workshop terkait web design, sering ada pertanyaan "Apa saja yang harus disipkan untuk membuat website?" dan "Data-data untuk website itu apa saja?"

Website adalah halaman informasi yang disediakan melalui jalur internet sehingga bisa di akses di seluruh dunia. Internet sangat bermanfaat bila digunakan dengan semestinya, beberapa manfaat antara lain internet dapat mengembangkan brand usaha, internet dapat menjangkau audiens yang lebih luas dan internet dapat meningkatkan penjualan. Di era gawai ini, keberadaan website sangat penting, khususnya bagi pelaku usaha. Dengan website, kita hanya memulai usaha dari satu tempat tapi bisa dijangkau di mana pun hanya dalam genggaman tangan.

Ada enam bab selain kata pengantar dan penutup, antara lain: Harus Memulai dari mana?, Jenis-jenis website untuk kebutuhan Usaha Online,  Style Website, Unsur-unsur yang perlu Diperhatikan dari Sebuah Website, Tutorial Membuat Design Grafis dengan Tool Gratis, dan terakhir ada SEO dan Promosi Website.

Dari mana harus memulainya? Langkah pertama adalah dengan memiliki website. Tentu kita bisa memulai lewat media sosial atau e-market place atau forum-forum promosi, tapi salah satu kekurangannya kita tidak bisa optimal, harus menjelaskan kepada orang satu per satu mengenai bisnis kita. Dengan website, semua informasi tentang usaha kita ada di satu wadah dengan memberikan alamat domain sehingga mereka bisa mencari sendiri. Berikutnya kita perlu mempelajari SEO untuk mengoptimalkan website agar mudah ditemukan oleh pencari informasi dan memanfaatkan media sosial. Karena peran media sosial dewasa ini tidak bisa dipisahkan dari aktivitas bisnis.

Apa saja yang dibutuhkan untuk membuat website sendiri? Di bagian ini kita akan diperkanalkan dengan apa itu domain dan hosting. Penulis mengibaratkan secara sederhana, domain adalah alamat kantor, sedangkan hosting adalah kantornya. Jadi, kalau mau menuju kantor harus lewat jalan alamat domain. Sebagai gambaran mudah, nama domain blog ini adalah kubikelromance.com. Nama domain berfungsi untuk mempermudah pengguna di internet pada saat melakukan akses ke server, selain juga dipakai untuk menginggat nama server yang dikunjungti tanpa harus mengenal deretan angka yang rumit atau biasa dikenal sebagai alamat IP.

Sedangkan hosting sendiri tadi ibaratnya kantor. Sebuah hosting terdiri dari sebuah server atau gabungan server-server yang terhubung dengan jaringan internet berkecepatan tinggi. Layanan web hosting adalah jasa layanan internet yang menyediakan sumber daya server-server untuk disewakan sehingga memungkinkan organisasi atau individu menempatkan informasi di internet berupa HTTP, FTP, EMAIL, atau DNS.

Ada beberapa jenis layanan hosting, yaitu hosting berbagi (Shared Hosting), hosting dedikasi (Dedicated Hosting), VPS (Virtual Private Server), dan server kolokasi (Colocation Server). File-file website akan ditempatkan di dalam hosting sehingga bisa diakses oleh masyarakat luas berupa informasi dalam tampilan website melalui browser. Dari berbagai layanan hosting tersebut, yang biasa digunakan oleh pemula dan paling terjangkau adalah layanan Shared Hosting. Banyak sekali penyelenggara hosting yang bisa kita gunakan, misalkan saja melalui Niagahoster.

Tidak hanya berhenti sampai di sini, masih banyak yang dibahas penulis, misalkan jenis-jenis website untuk kebutuhan usaha online, kita akan dijelaskan secara sederhana tentang website company profile, katalog online dan tentang e-commerce. Ada pula tutorial secara mandiri membuat design untuk mempercantik tampilan website kita, melalui layanan gratis seperti Canva dan Photo Scape. Dan terakhir tidak boleh dilewatkan, tentang SEO dan manfaat melakukan branding melalui media sosial.

Buku ini sangat cocok bagi yang ingin membuat website, mengenal lebih jauh dan cara mengoptimalkannya, khususnya bagi pemula.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan berkomentar, jejakmu sangat berarti untukku :*

Rekomendasi Bulan Ini

Buku Remaja yang Boleh Dibaca Siapa Saja | Rekomendasi Teenlit & Young Adult

K urang lebih dua tahun yang lalu saya pernah membahas tentang genre Young Adult dan berjanji akan memberikan rekomendasi buku yang as...