Sudah sejak beberapa tahun lalu lokasi Kulonprogo mulai dilakukan pengembangan agar potensi wisata alamnya bisa dikenal dan dikunjungi banyak orang. Ini karena memang di Kulonprogo cukup banyak lokasi indah yang bisa dijadikan tempat wisata.
Nah, salah satu obje kwisata yang sudah cukup populer adalah Curug Grojogan. Nama curugnya mirip dengan salah satu air terjun yang ada di Karanganyar, Jawa Tengah. Namun, untuk lokasi air terjun ini lebih tepatnya ada di Dusun Beteng, Kecamatan Girimulyo. Bila ditempuh dari pusat kota Jogja, Anda harus menempuh perjalanan selama kurang lebih 1.5 jam. Akses jalannya juga suda cukup mudah, Anda bisa memanfaatkan papan petunjuk yang ada di pasar Jonggarangan.
sumbergambar: spadepicnic.wordpress.com
Lebih enaknya, kalau ingin datang curug ini, Anda menggunakan kendaraan pribadi atau menyewa mobil di OMOcars Jogja agar bisa lebih murah dibandingkan harus naik kendaraan umum. Kalau sewa mobil di OMOcars, Anda hanya perlu merogoh kocek 250 ribu per hari (tergantung mobil), selain itu mobilnya juga bisa lepas kunci atau setir sendiri plus diantarkan langsung ke lokasi Anda berada.
Bila sudah memutuskan untuk berkendaraan menggunakan apa, Anda bisa langsung menuju lokasi wisatanya saja. Saat tiba di parkirannya, Ada tentunya harus membeli tiket masuk dulu. Harganya tidak mahal hanya 3 ribu rupiah saja per orang. Sementara untuk bisa sampai di lokasi air terjunnya, Anda perlu berjalan terlebih dahulu dengan menempuh jarak 200 meter.
Lelah yang Anda rasakan tentunya akan terbayar dengan rindangnya pepohonan yang mengelilingi lokasi wisata. Udara sejuknya pun masih sangat terasa, Anda bisa menikmati kesegeran udara tanpa adanya polusi. Nah, semakin mendekati lokasinya, Anda akan menemukan sebuah gazebo yang bisa dijadikan tempat untuk beristirahat.
Bila sudah sampai di lokasi air terjunnya, Anda juga akan melihat pesona dari air terjun curugnya. Ada beberapa tingkatan yang sudutnya mencapai 90 derajat. Selain itu, ada juga yang bentuknya cukup mirip dengan perosotan. Pada air terjun yang tingkatannya suda hmencapai paling atas akan ada sebuah kedung dan biasanya para wisatawan yang datang akan mandi di tempat tersebut.
Sementara itu, kalau Anda tidak mau mandi di kedungnya, Anda juga bisa bermain air saja di sungainya. Bila tidak ingin basah, Anda cukup duduk saja di gazebo sembari menikmati kesejukan udara alamnya dan pemandangan hijaunya. Suasana alam benar-benar akan sangat terasa, apalagi dengan rimbunya pepohonan ditambah dengan gemericik suara air dan serangga.
Bila Anda tertarik dan berniat untuk mengunjungi lokasi wisata ini, jangan lupa menggunakan sepatu yang nyaman karena bisa dipastikan kondisi jalanannya akan sangat licin. Bawa juga makanan dan minuman sebab di lokasi tidak ada pedagan yang akan menjual makanan dan minuman. Namun tenang saja, di dekat lokasi parkir biasanya akan ada bebera papedagang yang siap membantu Anda mendapatkan amunisim akanan saat berada di Curug Grojogan Sewu.
Akhir-akhir ini sering banget lihat postingan soal Grojogan Sewu
BalasHapusPoto nya cuman satu kk ? Mantab juga ya
BalasHapuswah baru tahu aku kalau di kulonprogo ada air terjun
BalasHapus