Pages

Senin, 18 Mei 2015

Playlist Competition by #TimKomitmen #LoveCycle @GagasMedia


Hai halo, dalam rangka menyambut seri terbaru Gagasmedia yang bertema Love Cycle, penerbit kece ini mengundang para pembaca tercinta untuk ikut meramaikannya. Ajang yang bertajuk Love Cycle Online Festival ini akan berangsung dari tangal 18-30 Mei 2015, terdiri dari 6 kelompok berdasarkan tahapan cinta yang ada yaitu Cinta Pertama, PDKT, Pacaran, Patah Hati, Move On dan Komitmen. Adapun lomba-lomba yang diselengarakan antara lain Playlist Competition atau Susun Playlist, Menulis Berantai, Cerdas Cermat Twitter, TTS Facebook, Estafet Twit, dan GagasPedia Competition. Setiap kelompok terdiri dari 16 anggota, saya sendiri terpilih di kelompok Komitmen dan kebagian lomba Playlist Competition, lomba yang pertama, nih, cukup deg-degan juga :D

Dalam Playlist Competition ini saya diminta memilih 6 lagu sesuai tahapan cinta, lagu yang menggambarkan masing-masing tahapan dalam merasakan cinta beserta alasan kenapa memilih lagu tersebut. Setelah mengublek-ublek playlist, akhirnya saya menemukan yang pas di hati, yang menurut saya cocok banget dengan tahapan-tahapan tersebut. Berikut daftarnya :) 

Cinta Pertama: Jatuh Hati by Raisa



Aku terpikat pada tuturmu
Aku tersihir dirimu
Terkagum pada pandangmu
Caramu melihat dunia

Kuharap kau tau bahwa ku terinspirasi hatimu
Ku tak harus memilikimu
Tapi bolehkah ku selalu berada di dekatmu


Apa sih kita rasakan ketika pertama kali jatuh cinta? Deg-degan pasti! Jadi salah tingkah? Sering! Untuk pertama-tama pasti kita akan selalu membayangkan orang yang kita sukai itu, malu-malu bila di dekatnya, terpesona pada tingkah polahnya, tersenyum bila melihat dia, mendapatkan perasaan baru yang menyenangkan. Nah, lagu dari Raisa yang berjudul Jatuh Hati ini cocok banget, mewakili  perasaan yang muncul ketika pertama kali jatuh cinta, liriknya nggak galau tapi indah. Menunjukkan perasaan ketika  mengenal  seseorang dan langsung jatuh hati padanya, belum pasti apakah yang dirasakan itu cinta tetapi yang jelas dia selalu ada dipikiran dan di hati.  Apa yang dia lakukan semuanya terasa sempurna di mata kita. Entah apakah gebetan kita mempunyai perasaan yang sama, asal selalu dekat dengannya rasanya udah bahagia banget.

PDKT: Everything Has Changed by Taylor Swift ft. Ed Sheeran


I just want to know you better,
Know you better, know you better now
I just want to know you, know you, know you,

Cause all I know is we said hello
And your eyes look like coming home
All I know is a simple name
Everything has changed
All I know is you held the door
You'll be mine and I'll be yours
All I know since yesterday
Is everything has changed

Pada tahapan inilah kita akan memastikan perasaan yang sesungguhnya, apakah benar cinta atau sebatas mengagumi saja? Apakah cocok jadi pacar atau hanya sebatas teman saja? Cara mengetahuinya tentu saja dengan mengenal lebih dekat, kita harus lebih berani menunjukkan perasaan, kita harus mulai melakukan pendekatan. Pendekatan ini penting karena akan menentukan hubungan yang lebih jauh lagi. Tidak jarang ketika mengenal ‘calon pacar’ lewat tahapan ini kita akan mengetahui apa yang dia suka atau tidak, membuat kita menjadi orang baru, berharap menjadi orang yang dia suka, sedikit pengorbanan dibutuhkan.

Lagu Everything Has Changed dari Taylor Swift dan Ed Sheeran ini manis banget, cocok sekali bagi yang sedang PDKT, lagu penyemangat agar kita nggak gampang menyerah mendekati orang yang kita sukai. Bercerita tentang seseorang yang baru jatuh cinta, selalu terngiang-ngiang dan ingin mengenal lebih jauh lagi, ingin selalu bersama, tidak hanya mengenal fisiknya saja tetapi hatinya juga, mengetahui segala hal tentang dia. Orang tersebut benar-benar mengubah perasaanya, dirinya. You'll be mine and I'll be yours :D

Pacaran: Perfect Two by Auburn


Don't know if I could ever be
Without you cause boy you complete me
And in time I know that we'll both see
That we're all we need
Cause you're the apple to my pie
You're the straw to my berry
You're the smoke to my high
And you're the one I wanna marry

You can be the prince and I can be your princess
You can be the sweet tooth I can be the dentist
You can be the shoes and I can be the laces
You can be the heart that I spill on the pages
You can be the vodka and I can be the chaser
You can be the pencil and I can be the paper
You can be as cold as the winter weather
But I don't care as long as we're together

Dalam tahap ini berarti kita sudah menjadi pasangan si gebetan. Dunia rasanya milik berdua, selalu diselimuti kebahagian dan hidup akan lebih sempurna lagi kalau diarungi bersama. Sama-sama menyayangi dan berharap hubungan akan lebih jauh lagi. Lagu ini pas banget menggambarkan orang yang sedang dimabuk asmara, rasanya ingin selalu berdua dan nggak tau bagaiamana kalau tidak bersama, tidak ada orang yang melengkapi diri kita. Saya suka banget dengan liriknya, mungkin sedikit galau tapi bener kok kalau kita lagi jatuh cinta maka berjuta rasanya, mau aja kalau kita jadi gigi si pacar jadi dokter giginya, dia sepatu kita yang jadi talinya, hahahahaha. Dunia nggak akan sempurna kalau tidak ada kami berdua :p

Patah Hati: Let It Go by James Bay


But now we're sleeping at the edge
Holding something we don't need
All this delusion in our heads
Is gonna bring us to our knees

So come on let it go
Just let it be
Why don't you be you
And I'll be me

Everything's that's broke
Leave it to the breeze
Why don't you be you
And I'll be me
And I'll be me


Bagian di mana kita berharap tidak pernah merasakan apa yang namanya cinta, karena kalau kita terluka oleh cinta rasanya sakit banget, seperti nggak  ada obat penyembuh. Kita tidak bisa berbuat banyak selain menerima, rindu pasti sesekali datang menghampiri, menyapa dan menginggatkan kisah berdua yang indah. Namun itu dulu, sekarang kita harus berani melepaskan, melupakan. Lagu ini dalam banget maknanya, langsung kepikiran begitu ada bagian yang sedih-sedih, kebetulan saya suka banget dengan James Bay jadi lagunya harus masuk list :p. Menceritakan sebuah hubungan yang sudah nggak sehat lagi, yang sama-sama nggak membuat bahagia, hubungan yang malah saling menyakiti. Buat apa terus dilanjutkan? Biarkan saja semua berlalu, kita mulai lembaran baru lagi. 'kamu menjadi dirimu yang dulu dan aku menjadi diriku sendiri'. Mari lupakan dan sudahi saja semuanya, kembali seperti semula, di saat sebelum kita bertemu.

Move On: Miss Movin’ On by Fifth Harmony


I’m not the way that I used to be
I took the record off repeat
You killed me, but I survived
And now I’m coming alive

I’ll never be that girl again
No-oh-oh
I’ll never be that girl again
No-oh-oh

My innocence is wearing thin
But my heart is growing strong
So call me, call me, call me
Miss Movin’
On Oh-oh-oh
Miss Movin’
On Oh-oh-oh


Bagian yang paling sulit dilakukan, melupakan dan memulai lagi, tapi harus dilalui kalau ingin melanjutkan hidup. Memang godaanya banyak, sering kita menginggat bagian yang indah-indah, melupakan bagian yang membuat kita sakit. Lagu ini menceritakan seorang cewek yang baru diputus pacarnya, nggak mau galau terus dia memutuskan untuk bangkit, nggak mau terlarut-larut dalam penderitaan, masih banyak kok cowok di luar sana yang lebih baik dari mantan kita.  Liriknya sangat tegar dan menunjukkan kalau cewek itu nggak lemah, iramanya yang cukup upbeat menambah semangat untuk terus maju, boleh lah sakit hati tapi nggak boleh berlama-lama, cari yang baru lagi dong :p

Komitmen: Teman Hidup by Tulus


Bila di depan nanti
Banyak cobaan untuk kisah cinta kita
Jangan cepat menyerah
Kau punya aku, ku punya kamu, selamanya akan begitu

Tetaplah bersamaku jadi teman hidupku
Berdua kita hadapi dunia
Kau milikku ku milikmu kita satukan tuju
Bersama arungi derasnya waktu


Tahapan terakhir setelah melewati fase-fase terberat yaitu yakin sepenuhnya bahwa kita sudah memantapkan hati memilih seseorang, menemukan belahan jiwa dan menuju ke langkah akhir yaitu hidup bersama selamanya. Dalam pernikahan hal yang sangat penting adalah komitmen. Bisa dibilang komitmen adalah sebuah pondasi, kalau tidak ada maka sebuah hubungan nggak akan berdiri tegak, tujuan yang akan dibangun bersama nggak akan pernah terealisasikan.

Lagu ini juga pas banget untuk orang yang serius berkomitmen, kalau sudah sama-sama cinta dan melalui berbagai cobaan, jangan menyerah dengan apa pun yang akan menghadang di depan nanti, kalau dilakukan secara bersama masalah tersebut nggak akan sulit kok, tangan dua lebih bisa menahan bobot berat daripada tangan satu, kan? Komitmen maknanya lebih besar daripada hanya sebuah janji, komitmen adalah perasaan saling memiliki dan percaya bahwa ikatan yang terjalin kuat tidak akan mudah terputus oleh berbagai rintangan yang ada.

Nah, itulah lagu-lagu yang menurut saya sangat menggambarkan tahapan siklus cinta yang ada. Siklus cinta selalu berputar, dan tiap tahapan mempunyai sountrack-nya sendiri, mempunyai kisah sendiri. Yuk share juga lagu pilihanmu yang sesuai dengan tahapan tersebut :D


NB:
Penilaiannya udah keluar, kami #TimKomitmen jadi juara ketiga bareng #TimMoveOn karena mendapatkan nilai yang sama. Terima kasih buat #TimKomitmen yang semangat banget mendukung, tetap semnagat ya walau nggak jadi juara pertama Susun Playlist :D


5 komentar:

  1. Kak Sulis, berhubung aku pendukung #TimKomitmen garis keras, jadinya aku cuma kepikiran sama lagu buat fase komitmen aja dari kemarin hihihi. Ada 2 dua lagu yang mengaung-ngaung di kepalaku, tapi ketahuan banget sih akunya penggemar lagu yang rada jadul hahaha.

    Kahitna - Sebebas Merpati
    Yovie & The Nuno - Janji Suci

    2 lagu ini juga masuk hitungan dalam fase komitmen kan kak? Kalo aku mah nggak pernah bisa nggak hanyut tiap dengerin 2 lagu itu. Sweet sweet sweet. :3

    BalasHapus
    Balasan
    1. Bisaaaa :)
      Bisanya lagunya romantis dan udah yakin benar akan hubungan yaqng sedang dijalani, melangkah ke tahap lebih jauh, jadi bisa untuk sountrack pernikahan juga :D

      Hapus
    2. Oh ya kak, kalo yang versi baratnya ada 2 yang aku suka banget nih:

      Shani Twain - From This Moment (tuh kan jadul lagi haha)

      Justin Timberlake - Not A bAd Thing (nah yang ini rada up tp date dikit hihi)

      Tapi lagunya Justin itu aku nggak gitu yakin masuk komitmen nggak ya kak? Liriknya sih oke, tersirat kayak meminta supaya tu cewek jadi orang yang pertama dia lihat di pagi hari dan jadi suara terakhir yang dia dengar tiap malam. Uhuuwww belum lagu video clipnya so sweet banget. (。♥-♥。)

      Hapus
    3. Oh ya kak, kalo yang versi baratnya ada 2 yang aku suka banget nih:

      Shani Twain - From This Moment (tuh kan jadul lagi haha)

      Justin Timberlake - Not A bAd Thing (nah yang ini rada up tp date dikit hihi)

      Tapi lagunya Justin itu aku nggak gitu yakin masuk komitmen nggak ya kak? Liriknya sih oke, tersirat kayak meminta supaya tu cewek jadi orang yang pertama dia lihat di pagi hari dan jadi suara terakhir yang dia dengar tiap malam. Uhuuwww belum lagu video clipnya so sweet banget. (。♥-♥。)

      Hapus
  2. Yaah.. internet kantor diblokir. Gak bisa liat video yutub. T___T

    BalasHapus

Silahkan berkomentar, jejakmu sangat berarti untukku :*